Suara.com - Di tengah kabar perjodohannya, Fuji dan Gonzalo Algazali, anak Citra Insani seorang pengusaha skincare Makassar diketahui sedang pergi liburan ke Bali.
Hal ini diketahui dari unggahan Fuji yang sempat memperlihatkan dirinya naik moge. Pada unggahannya tersebut, anak Haji Faisal ini menandai lokasinya sedang berada di Bali.
Meskipun Fuji sempat mengunggah foto seolah-olah berada di Kalimantan. Namun, mantan Thariq Halilintar itu sempat membuat Instagram story bersama Fadly Faisal, yang diketahui sedang liburan ke Bali bersama Gala Sky.
Begitu pula dengan Gonzalo Algazali yang mengunggah beberapa momen liburan keluarganya di Bali di Instagram story.
Meskipun tak ada foto atau video yang memperlihatkan Fuji bertemu Gonzalo Algazali di Bali, sejumlah warganet menduga mereka pasti akan menyempatkan diri untuk bertemu.

Pada video unggahan akun TikTok @zalozilo, yang memperlihatkan Gonzalo Algazali bersama keluarga sedang berada di sebuah pantai membuat warganet menduga dirinya hendak bertemu Fuji.
"Gonzalo lagi nyari Uti tu," kata @anisa***.
"Ada Fuji juga di Bali semoga bisa kumpul ya sama keluarga Gonzalo di Bali juga," ujar @indah**.
"Semoga ketemu sama Fuji ya aamiin," tutur @khusna**.
Baca Juga: Beda dengan Asnawi, Haji Faisal Kode Restui Fuji dengan Gonzalo Algazali
"Fuji juga di Bali lho, siapa tahu ketemu biar kita para fans nih bisa full vitamin," jelas @widya***.