Pindah Agama dari Kristen ke Islam, Deddy Corbuzier Ternyata Hampir Ateis

Yazir Farouk Suara.Com
Kamis, 28 Desember 2023 | 20:06 WIB
Pindah Agama dari Kristen ke Islam, Deddy Corbuzier Ternyata Hampir Ateis
Deddy Corbuzier. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Deddy Corbuzier sah memeluk agama Islam pada 2019 lalu. YouTuber yang akrab disapa Om Ded ini ternyata hampir menjadi ateis alias tak percaya pada Tuhan.

Cerita Deddy Corbuzier hampir menjadi ateis diungkapkan oleh Gus Miftah dalam acara dakwahnya beberapa waktu lalu.

Sebelum masuk Islam, suami Sabrina Chairunnisa itu adalah seorang Nasrani. Namun dia disebut Kristen KTP oleh Gus Miftah karena belasan tahun tak ke gereja.

"Hampir saja menjadi ateis. Kalau KTP-nya Kristiani. Tapi sudah selama 18 tahun nggak ke gereja sama sekali," kata Gus Miftah dikutip dari unggahan akun TikTok @alfandi_arista, Kamis (28/12/2023).

Diungkap oleh Gus Miftah, Deddy Corbuzier selalu mencari alasan jika diminta untuk beribadah ke gereja.

Ayah satu anak itu mengatakan kalau gereja tempatnya beribadah adalah negeri, jadi tutup tiap Sabtu dan Minggu.

Saat diminta untuk beribadah Natal, Deddy Corbuzier terang-terangan mengaku malas dan memilih tidur saja.

Rupanya ada alasan yang membuat Deddy Corbuzier malas ke gereja. Padahal dulu dia dan sang ayah rajin pergi beribadah, sampai-sampai disediakan tempat parkir khusus oleh pihak gereja.

Gus Miftah menceritakan bahwa Deddy Corbuzier mulai tak percaya pada Tuhan setelah insiden bom gereja di Jakarta bertahun-tahun silam.

Baca Juga: Bikin Istri dan Anak Panik, Deddy Corbuzier Sengaja Operasi Sehari Jelang Ultah

Saat itu Deddy dan ayahnya pergi ke gereja seperti biasa. Namun tempat parkir yang biasa mereka tempati sudah diisi oleh mobil lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI