Aura Kasih Mau Nikah Lagi, Tapi Syaratnya Tak Mau Tiap Hari Bertemu Suami dan Tinggal Terpisah

Kamis, 28 Desember 2023 | 14:47 WIB
Aura Kasih Mau Nikah Lagi, Tapi Syaratnya Tak Mau Tiap Hari Bertemu Suami dan Tinggal Terpisah
Aura Kasih. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kegagalan rumah tangganya dengan Eryck Amaral pada 2021 lalu rupanya tak membuat Aura Kasih menutup diri dari urusan asmara. Ibu satu anak ini mengaku masih ingin mendapat tambatan hati usai dua tahun menjanda.

Menariknya, Aura Kasih memiliki syarat tersendiri terkait calon suaminya kelak. Perempuan 36 tahun ini mengaku tak ingin tinggal serumah dengan sang suami. Bahkan ia juga memiliki aturan tersendiri terkait pertemuan antara sepasang suami istri.

Tak seperti pasangan suami istri pada umumnya, Aura Kasih justru tak ingin terus menerus bertemu dengan sang suami. Menurut pelantun "Mari Bercinta" tersebut harus ada jeda bertemu antara dirinya dan sang suami kelak.

Aura Kasih berhijab (Instagram/@aurakasih)
Aura Kasih berhijab (Instagram/@aurakasih)

Hal ini dilakukan dirinya dan pasangan memiliki waktu untuk menghabiskan waktu sendiri-sendiri.

Baca Juga: Aura Kasih Kasih Syarat Nggak Masuk Akal Bagi Lelaki yang Mau Menikahinya

"Aku memberikan ruang buat dia, dia juga memberikan ruang buat aku. Kan kita juga harus ada me time," ucap Aura Kasih saat menjadi bintang tamu di acara FYP trans7.

Aura Kasih memiliki harapan tersendiri terkait pertemuan dengan sang suami. Tak setiap hari, ia hanya meminta waktu bertemu selama tiga hingga empat kali saja dalam seminggu.

"Aku punya prinsip nanti kalau nikah seminggu ketemu paling tiga hari, tiga kali atau empat kali. Jadi aku enggak mau yang tiap hari bareng gitu," ucap Aura Kasih tenang.

Belum berhenti sampai di situ, Aura Kasih juga berharap dirinya dan sang suami memiliki ruang dan waktu untuk melakukan me time sendiri-sendiri.

Sehingga dia merasa perlu memiliki rumah yang lain untuk menghindari drama dalam rumah tangganya kelak.

Baca Juga: Sosok Djan Faridz Ayah Raditya Priamanaya, Mantan Menteri Diduga Calon Mertua Raline Shah

"Kita ada rumah bersama, dia punya rumah sendiri, aku juga," tutur Aura Kasih. "Aku meminimalisit dari drama gitu," katanya menyambung.

Aura Kasih [Instagram]
Aura Kasih [Instagram]

Lebih lanjut, Aura Kasih mengungkap keputusannya ini dilakukan selain untuk menghindari drama juga sebagai perekat rindu atas pasangan. Pasalnya tiap kali jarak terbentang tentu akan ada rasa rindu untuk bertemu.

Nah, meski sudah banyak yang mengajukan diri sebagai calon suami Aura Kasih namun ternyata dirinya masih melajang lantaran memiliki syarat lain yang tak kalah tinggi.

"Kalau nyari yang sepaham, harus ya. Satu frekuensi juga, seiman juga. Tanggung jawab, mapan, dia bisa menafkahi lahir batin, yang sefrekuensi, dia bisa menerima aku yang enggak bisa setiap hari nih (ketemu)," tutur Aura Kasih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI