Bukan Sekadar Rp100 Ribu, Arya Khan Beberkan Makna Maskawin Sederhana untuk Pinkan Mambo

Kamis, 28 Desember 2023 | 12:54 WIB
Bukan Sekadar Rp100 Ribu, Arya Khan Beberkan Makna Maskawin Sederhana untuk Pinkan Mambo
Pinkan Mambo dan Arya Khan (Tiktok/Aryakhanjoget dan Instagram/@pinkan_mambo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Disiarkan langsung lewat TikTok, Pinkan Mambo menunjukkan bagaimana prosesi akad nikah dengan Arya Khan berlangsung sederhana. Alih-alih digelar dengan dekorasi mewah ala pernikahan artis, Pinkan dan Arya bahkan cuma duduk bersila di atas karpet hijau saat berhadapan dengan penghulu.

Busana yang dipakai Pinkan Mambo dan Arya Khan saat prosesi akad nikah pun jauh dari kata mewah.

Pinkan Mambo cuma memakai gamis hijau bermotif yang dipadukan dengan kerudung merah jambu. Sementara Arya Khan memakai batik bermotif senada dengan peci hitam melekat di kepala.

Selain terlalu sederhana, pernikahan Pinkan Mambo dan Arya Khan juga disorot karena status hubungan sang artis dengan suami sebelumnya, Steve Wantania. Sebelumnya, Pinkan sempat berkata bahwa proses cerai dari Steve belum diketok palu oleh hakim.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI