Bocoran Harga Menu Makanan Restoran Milik Raffi Ahmad di Perancis, Es Teh Dijual Rp 119 Ribu

Kamis, 28 Desember 2023 | 08:49 WIB
Bocoran Harga Menu Makanan Restoran Milik Raffi Ahmad di Perancis, Es Teh Dijual Rp 119 Ribu
Raffi Ahmad (Instagram/@raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Menu di Le Nusa, restoran Raffi Ahmad di Perancis (Le Nusa)
Menu di Le Nusa, restoran Raffi Ahmad di Perancis (Le Nusa)

Bukan es teh, menu yang paling murah yang ada di restoran Raffi Ahmad ini masih ada dalam kategori minuman. Ternyata menu termurah adalah Sumatra Cafe 100% Arabica.

Menu kopi tersebut hanya dibanderol dengan harga 3,5 Euro atau setara dengan Rp 59 ribu. Menu ini hampir setengah harga dari menu es teh di sana.

Menu ini juga sama dengan harga Telur Bio Ceplok yang dihargai dengan 3,5 Euro. Selain itu, ada menu-menu murah lainnya.

Sebut saja, ada menu nasi putih biasa yang bisa dibeli dengan harga 4 Euro atau Rp 68 ribu. Namun harga ini masih kalah dengan harga-harga sambal khas Indonesia.

Melalui Le Nusa, Raffi Ahmad menjual sambal ijo, sambal bawang, hingga sambal mbe Bali. Sambal-sambal tersebut dijual dengan harga 5 Euro atau Rp 85,5 ribu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI