
Lantaran ukurannya yang super luas, Mansyur Ahmad membangun lebih dari satu ruang tamu di dalam rumahnya. Ruang tamu yang pertama ada di lantai 1 dengan dominasi warna cokelat yang hangat. pada ruangan tamu kedua kesan hangat lebih terasa karena pemilihan furniturenya. Lantai marmer dipilih oleh Mansyur untuk rumah yang mulai dibangun pada tahun 2002 itu.
4. Ruang Keluarga

Selain pemilihan sofa yang tidak terlalu berbeda dari ruang tamu 2, pada ruang keluarga yang ada di lantai 1 terlihat ada banyak furniture kayu dengan ukiran. Desain pintu yang unik menambah kesan klasik dan antik pada ruangan tersebut.
5. Ruang Makan

Gaya Eropa terlihat jelas baik dari interior atau eksterior rumah milik Mansyur Ahmad. Termasuk model open space yang diterapkan pada bagian ruang keluarga dan ruang makan. Kedua ruangan itu terhubung dan tidak dipisahkan oleh sekat. Sebuah tangga ada di sudut ruangan menuju lantai 2.
6. Dapur

Warna cokelat tampak mendominasi area dapur bersih di rumah Alshad Ahmad. Menariknya kitchen island di dapur itu memiliki kursi empuk yang cukup lucu desainnya.
7. Kamar Utama

Ada 9 kamar tidur di rumah mewah yang dibangun dengan bantuan 10 arsitek dan 300 pekerja itu. Luas kamar utamanya bahkan mencapai kurang lebih 200 meter persegi dengan ruangan khusus untuk bersantai.
Baca Juga: Tiara Andini Isyaratkan Masih Pacaran dengan Alshad Ahmad, Postingan Ini Buktinya
8. Jembatan Menuju Kamar