Ada pula momen saat kedua bocah ini begitu kesenangan melihat USG adik mereka. Tatapan mereka tampak berkaca-kaca namun senyuman tak luntur dari wajah mereka.
Alhasil momen keluarga kecil ini mengadakan gender reveal sederhana berhasil mencuri perhatian dan menuai beragam komentar.
"Ikut bahagia dan terharuuuu melihat anak-anak yang bahagiaaa sekali. Bahagia selalu icha dan dude," komentar seorang warganet.
"Terharu sekali masyaallah, abangnya seneng banget mana kalem banget," timpal warganet lain.
"MasyaAllah abang-abangnyaaa full senyum," tulis salah satu warganet.
"MasyaAllah. Senangnya abang-abangnya punya adik perempuan, Sehat-sehat yaaa Ica sama dedek bayinya," tambah warganet yang berbeda.