Suara.com - Bimbim Slank menjadi ayah rock n roll buat tiga anaknya. Ia memberikan kebebasan dalam hal pergaulan kepada mereka.
Pentolan band Slank ini bahkan tidak keberatan saat si sulung, Mezzaluna masih berada di luar rumah hingga pukul 02.00 WIB.
"(Kata Mezzaluna) 'Masih di Kemang’ padahal udah jam 2. Itu kakaknya. Dia (Lula) belum," kata Bimbim Slank ditemui di Gang Potlot, Jakarta Selatan pada Jumat (22/12/2023).
Bimbim Slank tidak mempermasalahkan anak-anaknya pulang jam berapa. Satu hal terpenting, komunikasi mereka tetap lancar.
Baca Juga: Lagu Polisi yang Baik Hati Ciptakan Polemik, Bimbim Slank Jawab Begini
"Terpenting lapor, ada kabar. Sebenernya orangtua cuma deg-degan, ada di mana ya? Sama siapa. Tapi kalau kita tau, ya nggak apa," ucap Bimbim Slank.
Meski memberikan kebebasan, Bimbim Slank diam-diam memiliki jalan ninja untuk memantau anak-anak.
"Aku selalu merangkul teman-temannya. Follow Instagramnya, tau nomor HP-nya," ucap Bimbim.
Bimbim Slank bahkan tidak jarang berkomunikasi dengan teman dari anak-anak.
"Kadang nge-tag di Instagram. Ya jadi kayak temen juga," ujar musisi bernama lengkap Bimo Setiawan Almachzumi ini.
Baca Juga: Ciptakan Polemik karena Lagu Polisi yang Baik Hati, Bimbim Slank: Memang Tujuan Kita Seperti Itu
Bimbim Slank rupanya memiliki alasan memberikan kebebasan. Sebab ia meyakini, anak-anak yang mendapat kepercayaan bisa menjaga hal tersebut.
"Gue percaya sama anak-anak. Kakaknya sekolah ke luar negeri. Selama lapor, kita tau kemana aja," kata Bimbim.
Ia menambahkan, "anak itu kan cerminan orangtua. Selama kita nggak kenapa-kenapa, insya Allah anak kita juga nggak kenapa-kenapa."
Keluarga Bimbim Slank dikenal harmonis. Ia menikah dengan Reni Setiawati pada 1999.
Dari pernikahan itu, Bimbim Slank dan Reni dikaruniai tiga anak. Mereka adalah Mezzaluna D'Azzuri, Tallulah Alami Hobi, dan Maomettano Luke Almachzumi.