Suara.com - Shinta Bachir sudah resmi menjanda lagi setelah diputus cerai dari Indra Kristianto pada Oktober 2023. Ia langsung buru-buru mengubur segala memori bersama Indra untuk menatap hidup baru di 2024.
“Saya ingin menutup semua cerita itu, pengin membuka lembaran baru di 2024,” ujar Shinta Bachir di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (21/12/2023).
![Shinta Bachir dan Indra Kristianto [Instagram/@shinta_bachir86]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/08/09/78626-shinta-bachir-dan-indra-kristianto.jpg)
Tak ada tuntutan apa pun yang Shinta Bachir ajukan dalam perceraian dari Indra Kristianto, termasuk soal gono gini. Ia murni cuma ingin berpisah dari Indra.
“Harta gono gini apa? Orang kami juga baru mau mulai,” kata Shinta Bachir.
Shinta Bachir juga tidak pernah menuntut apa pun dalam pernikahan singkatnya dengan Indra Kristianto. Ia merasa masih bisa memenuhi segala keperluannya sendiri dan murni cuma butuh sosok pendamping yang bisa menemani hari-harinya.
![Shinta Bachir dan Indra Kristianto [Instagram/@inkris_15]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/02/07/64626-shinta-bachir-dan-indra-kristianto-instagramatinkris-15.jpg)
“Saya orangnya nggak banyak tuntut. Kemarin itu malah sampai dari keluarganya dia yang bilang, ‘Mbak Shinta itu harus nanya kalau masalah keuangan’. ‘Nggak ah, jangan. Takutnya sensitif, tunggu dia nyaman dulu’,” kata Shinta Bachir.
“Dia kan juga selama ini tinggal di tempat saya. Saya tuh sampai segitunya orangnya itu,” sambung sang artis.
Shinta Bachir memastikan tidak ada peluang rujuk dengan Indra Kristianto. Ia sudah pernah memberi kesempatan kedua bagi Indra untuk memperbaiki kesalahan, namun tidak berhasil.
“Sempat ada keinginan saya untuk kembali. Saya sudah memberi kesempatan untuk mencoba kembali. Tapi ternyata ya memang tidak bisa. Memang akhirnya harus berakhir,” terang Shinta Bachir.
Shinta Bachir sudah siap memulai kehidupan baru dengan laki-laki lain. Hanya saja, kriteria yang disiapkan Shinta pun meningkat seiring perceraian dari Indra Kristianto.