![Inara Rusli di kawasan Duri Kosambi, Jakarta Barat, Selasa (19/12/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/12/19/35071-inara-rusli.jpg)
Sebagaimana diketahui, Inara Rusli memutuskan cerai dari Virgoun usai mengungkap isu perselingkuhan sang suami dengan Tenri Ajeng Anisa. Keinginan Inara pun Virgoun penuhi lewat permohonan talak yang diajukan pada 4 Mei 2023.
Namun saat sidang perdana, Virgoun memutuskan mencabut gugatan. Ia berdalih ingin mengajukan berkas baru dengan mencantumkan tuntutan terkait hak asuh anak.
Belum sempat mengajukan permohonan talak baru, Inara Rusli ternyata mengambil langkah cepat dengan balik menggugat cerai Virgoun pada 22 Mei 2023. Gugatan itu sudah diproses dan diputus Pengadilan Agama Jakarta Barat pada 10 November 2023.
Selain cerai, hakim juga mengabulkan beberapa tuntutan Inara Rusli terhadap Virgoun seperti hak asuh anak, harta gono gini hingga royalti untuk empat lagu ciptaan sang musisi. Hanya saja, Virgoun mengajukan banding sehingga putusan pengadilan belum dapat dieksekusi.