Suara.com - Inara Rusli mendapat banyak pekerjaan baru usai menanggalkan cadar di tengah perceraian dari Virgoun. Salah satunya seperti tawaran untuk jadi model, yang belum lama ini Inara jalani.
Dari beberapa sesi pemotretan, penampilan Inara Rusli disorot publik. Kritik berdatangan usai masyarakat melihat pakaian yang Inara kenakan kurang sesuai dengan citranya sebagai perempuan Islami.
Sempat enggan menanggapi kritik, Inara Rusli kini buka suara. Inara meminta masyarakat sadar bahwa kini dirinya memang sudah berbeda dari yang dulu.
![Inara Rusli di kawasan Duri Kosambi, Jakarta Barat, Selasa (19/12/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/12/19/35071-inara-rusli.jpg)
“Memang karena aku sekarang lagi terjun ke dunia fashion, jadi ya aku nggak bisa kayak dulu, yang bener-bener full jadi ibu rumah tangga. Aku harus menyeimbangkan antara dunia dan ini (penampilan Muslimah) nih,” jelas Inara Rusli di kawasan Duri Kosambi, Jakarta, Selasa (19/12/2023).
Hanya saja, Inara Rusli memastikan tidak pernah secara sengaja menonjolkan keseksian saat melakoni sesi pemotretan. Sebisa mungkin, Inara tetap mematuhi batasan yang umumnya dilakukan perempuan berhijab.
“Kalau secara penampilan, sebenernya nggak ada perubahan ya. Nggak pernah secara sengaja pakai baju untuk menonjolkan ini itu,” kata Inara Rusli.
Kalau memang bagi beberapa orang penampilannya terlihat terlalu seksi saat jadi model, Inara Rusli tidak bisa berbuat banyak. Ia sadar tidak bisa mengontrol persepsi orang lain.
“Misal dari perspektif mereka kayak kelihatan ini itunya, ya gimana, angle fotonya nggak bisa kita kontrol setiap saat. Masak mau di take down cuma gara-gara beberapa komentar?,” tutur Inara Rusli.
“Ya terserah orang aja sih, mau komentar apa. Kan ada orang yang emang sengaja cuma mencari kekurangannya, jadi ya aku nggak bisa kontrol orang gitu. Yang penting kan aku nggak lepas hijab atau jadi jilboobs,” sambung sang artis.
Baca Juga: 4 Sumber Kekayaan Inara Rusli, Terbaru Geluti Bisnis Kuliner

Inara Rusli cuma bisa meminta doa agar kelak hidupnya segera diberi kemapanan, supaya tidak perlu mengambil pekerjaan yang membuatnya dikritik lagi.