Suara.com - Sarah Sechan diduga menyindir Nagita Slavina lewat Instagram Story beberapa waktu lalu. Akibat unggahan itu, Sarah Sechan diserbu netizen dengan berbagai komentar.
Kehidupan pribadi Sarah Sechan pun dikuliti netizen usai unggahan viralnya. Hal ini agaknya disadari oleh Sarah Sechan yang kemudian membuat klarifikasi lewat Instagram Story.
Sarah Sechan mengoreksi beberapa informasi yang beredar di dunia maya terkait kehidupannya. Apa saja klarifikasi yang disampaikan oleh Sarah Sechan? Simak ulasannya berikut ini.
1. Ungkap Pekerjaan Asli sang Ayah
Baca Juga: Kekayaan Suami Tembus Ratusan Miliar, Nagita Slavina Terciduk Punya Barang Subsidi
Klarifikasi pertama yang disampaikan Sarah Sechan berkaitan dengan pekerjaan ayahnya, Tony Sechan. Rupanya ada pihak yang menyebut mendiang ayah Sarah Sechan bekerja sebagai diplomat.
Informasi tersebut diluruskan oleh Sarah Sechan lewat Instagram Story. Presenter ternama itu menyebutkan bahwa ayahnya dulu bekerja sebagai bankir, bukan diplomat.
"Almahrum papa dulunya bankir. Kerja di Bank Bumi Daya (BBD) dan pernah ditempatkan di US dan Inggris untuk manage BBD cabang New York dan London," tulis Sarah Sechan.
2. Bantah Kuliah di Universitas Trisakti
Hal berikutnya yang diklarifikasi Sarah Sechan adalah pendidikannya. Dia membantah informasi yang menyebutkan bahwa dirinya pernah kuliah di Universitas Trisakti.
Baca Juga: Antropologi: Minimnya Lapangan Pekerjaan di Indonesia
"Sempat kuliah di Akademi Akuntansi Trisakti. Sebetulnya sudah diterima di salah satu universitas di New York, pas liburan ke Jakarta tiba-tiba pengen kuliah di sini. Daftar iseng ke AAT, diterima, tapi gak selesai karena disodorin kontrak MTV Asia dan pindah ke Singapura," tegas Sarah Sechan.
3. Bantah Tuduhan Sepi Job
Sarah Sechan juga menyinggung soal tuduhan sepi job dalam klarifikasinya. Dia membantah tuduhan tersebut dengan menyebutkan deretan proyek yang dikerjakan olehnya belakangan ini.
"Alhamdulillah dari awal 2022 sejak pandemi beres dan bisa travel lagi, sudah shooting 3 film (3 belum tayang), 2 series (1 sedang tayang). Kerja sama dengan Singapore Tourism Board dan job MC beberapa event di Indonesia dan Singapura," jelas Sarah Sechan.
4. Ogah Dibilang Pansos
Terakhir, Sarah Sechan membantah pansos alias panjat sosial. Dia bahkan menyertakan bukti diikuti oleh Ellen DeGeneres di X (dulunya Twitter).
"Pansos? PANggang SOSis? Sudah lama gak makan processed meat. Beritain ini dong. Sarah Sechan di-follow Ellen di X. Ini akurat walaupun bisa jadi dia follow karena salah pencet," tegas Sarah Sechan.
Demikian deretan poin klarifikasi yang disampaikan Sarah Sechan. Klarifikasi ini banyak mengundang komentar usai dibagikan ulang ke berbagai media sosial, termasuk TikTok.