Hal ini terbukti dari ucapan komika pemilik nama lengkap Nathanael Indra Frimawan di akhir caption.
"Sampai bertemu kembali dengan Indra Frimawan 2.0. Adios Amigo," kata Indra Frimawan mengakhiri pengumumannya.
Sebagai informasi, Indra Frimawan memulai karier dari komunitas Stand Up Indo Jakarta Barat pada 2013. Ia kemudian menjadi finalis SUCI 5 dan berhasil berada di peringkat tiga.
Indra Frimawan dikenal sebagai komika yang melempar joke one liner dan ucapan yang absurd.
Adapun contoh lawakannya seperti, "Lolox. Lolox gue gue (maksudnya lo-lo gue-gue). Lolox ini pacarnya cantik. Pacarnya mirip barbie. Saking miripnya sama barbie, mungkin barbienya pala (baca:kepala) bisa dicopot. Ganti pala RX King."