Suara.com - Irish Bella akhirnya membenarkan isu dirinya sudah pisah rumah dengan Ammar Zoni sejak sebelum gugatan cerai didaftarkan. Ammar tak pulang ke rumah setelah menyelesaikan hukuman penjara atas kasus penyalahgunaan narkoba pada 4 Oktober 2023 lalu.
“Saya dan Bang Ammar sudah tidak tinggal satu rumah,” ungkap Irish Bella dalam sesi jumpa pers di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Senin (18/12/2023).
BACA JUGA: Bukan Cuma Narkoba, Ada Alasan Lain yang Bikin Irish Bella Mantap Gugat Cerai Ammar Zoni
![Irish Bella menggelar jumpa pers terkait penangkapan suaminya, Ammar Zoni atas kasus narkoba untuk kali ketiga. Jumpa pers digelar di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Senin (18/12/2023). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/12/18/73025-irish-bella.jpg)
Meski begitu, Irish Bella membantah kabar hubungan dirinya dengan Ammar Zoni yang ikut berubah jadi tidak baik setelah mereka pisah rumah. Artis yang biasa disapa Ibel memastikan keduanya tetap berkomunikasi seperti biasa.
“Alhamdulillah, sebelum kemarin diamankan polisi, kami masih berhubungan baik, masih komunikasi,” kata Irish Bella.
Pintu rumah Irish Bella juga tetap terbuka untuk Ammar Zoni bila dirinya rindu dan ingin bertemu anak-anak. Biar bagaimana pun, status Ammar sebagai ayah tak bisa Ibel samarkan.
BACA JUGA: Ammar Zoni Ditangkap Lagi, Irish Bella: Sedih, Tapi Bukan untuk Saya
“Bang Ammar juga masih rutin bertemu dengan anak-anak. Saya pun tidak memberi batasan ke Bang Ammar untuk bertemu anak-anak,” jelas Irish Bella.
Hanya saja untuk urusan penangkapan Ammar Zoni yang ketiga kalinya, Irish Bella benar-benar tak tahu kalau sang suami masih belum lepas dari pengaruh narkoba.
Baca Juga: Irish Bella Bantah Tuduhan Jadi Penyebab Ammar Zoni Pakai Narkoba Lagi: Saya Hanya Mengingatkan
“Di luar itu, saya tidak tahu menahu apa yang dilakukan Bang Ammar di luar sana,” ucap Irish Bella.