Anniversary 1 Tahun, Maxime Bouttier Masih Tak Menyangka Bisa Jadi Pacar Luna Maya

Senin, 18 Desember 2023 | 13:24 WIB
Anniversary 1 Tahun, Maxime Bouttier Masih Tak Menyangka Bisa Jadi Pacar Luna Maya
Luna Maya dan Maxime Bouttier. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Emang bolehh segeemes ini," komentar akun @euis***.

"Semakin bahagia, langgeng, dan ditunggu kabar baiknya, Aamiin Allahumma Aamiin," ujar akun @ndh***.

"Masya Allah. Jadi sudah terjawab ya netijen tanggal jadiannya. Semoga makin kompak, makin mengisi satu sama lain. Bahagia selalu. Dan semoga semua dipermudah untuk melangkah ke jenjang yang lebih seriuss lagi. Aamiin," tulis akun @nit***.

"Awwww. Nggak nyangka. Bismillah. Semoga kalian happy terus," imbuh akun @ade***.

Sebagai informasi, sudah sejak tahun lalu Luna Maya digosipkan dekat dengan Maxime Bouttier. Namun saat itu keduanya masih diam-diam dan merahasiakan hubungan mereka dari publik.

Baru sejak beberapa bulan belakangan Luna dan Maxime percaya diri menunjukkan hubungan mereka. Bahkan keduanya tak segan mengunggah momen romantis bersama di akun Instagram masing-masing.

Diduga hubungan keduanya sudah serius dan siap menuju jenjang pernikahan. Kendati begitu belum ada konfirmasi apapun dari Luna Maya maupun Maxime Bouttier soal rencana tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI