Suara.com - Selebgram Fadil Jaidi tampaknya berhasil 'meracuni' Anies Baswedan untuk mengikuti tren wibu di kalangan anak muda saat ini. Pasalnya baru-baru ini calon presiden (Capres) nomor urut satu itu membagikan potret dirinya sedang menonton anime Attack on Titan asal Jepang.
Momen ini ia bagikan melalui akun Twitter pribadinya, Aniesbaswedan.
Dalam cuitan tersebut, Anies mengaku dirinya menonton anime Attack on Titan (AoT) di sela perjalanannya berkunjung ke Aceh. Raut wajahnya tampak serius saat menyaksikan anime tersebut di mobil melalui ipad miliknya.
Tampaknya, ketertarikan terhadap anime itu mulai menguat hingga dirinya khawatir bakal ketagihan menonton AoT.
"Perjalanan darat di Aceh, sambil lanjut nonton Attack on Titan dulu gara-gara Fadil Jaidi. Semoga nggak sampai ketagihan," cuitnya sembari melampirkan foto.
Tentunya cuitan Anies Baswedan yang kerajingan nonton anime berkat 'racun' dari Fadil Jaidi ini mencuri perhatian publik. Bahkan beberapa warganet mulai menawarkan beberapa tontonan lain untuk pasangan Cak Imin ini.
"Pak coba nonton Boku no Pico," balas seorang warganet.
"Nonton Naruto atau Dragonball super kayaknya seru juga tuh pak," timpal warganet lain.
"Gak coba Naruto atau Rurouni Kenshin gitu pak Anies?" saran warganet yang berbeda.
Baca Juga: Prabowo Subianto Tegaskan Lanjutkan Program Perhutanan Sosial
Sebelumnya, Anies Baswedan sempat mencuri perhatian usai membagikan potretnya tatkala bertemu dengan selebgram Fadil Jaidi. Tampak dalam foto yang diunggah keduanya kompak mengenakan busana warna senada yakni putih.