Bunga Citra Lestari Rela Nyeker Demi Temani Tiko Aryawardhana Nge-DJ

Minggu, 17 Desember 2023 | 19:25 WIB
Bunga Citra Lestari Rela Nyeker Demi Temani Tiko Aryawardhana Nge-DJ
BCL dan Tiko Aryawardhana. (Instagram/tikoaryawardhana)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejak resmi menikah pada awal Desember 2023 lalu, setiap hal yang berkaitan dengan BCL dan Tiko Aryawardhana menjadi sorotan publik. Pasangan ini pun semakin ke sini semakin mesra.

Sebelumnya, BCL dan Tiko Aryawardhana memilih bungkam soal hubungan mereka. Bahkan ketika wajah Tiko mulai bermunculan di unggahan BCL.

Kini, ketika sudah sah menjadi pasangan suami istri, kemesraan mereka terlihat di media sosial. BCL biasanya menjadi pihak yang memamerkannya.

Selain itu, beragam video tentang mereka juga bisa ditemukan di media sosial TikTok. Salah satu yang terbaru diunggah oleh akun @kiaisauraaa pada Sabtu (16/11/2023).

Baca Juga: Cara BCL Menggenggam Tangan Tiko Aryawardhana Digunjing, Inikah Maknanya?

Melalui video tersebut, Tiko Aryawardhana tidak menemani BCL yang tengah bekerja. Apa yang terjadi justru sebaliknya.

Tampak BCL yang diduga setia menemani suami barunya saat bekerja. Ia pun tampak santai sembari menikmati waktunya di sana.

Ibu dari satu anak itu mengenakan celana jeans sebagai bawahan. Ia memadukannya dengan atasan tanpa lengan berwarna hitam.

Rambut yang coklat kepirangan dibiarkan tergerai tanpa hiasan yang biasanya dikenakan ketika dirinya manggung. Tidak hanya itu, BCL bahkan melepas alas kakinya dan tampak nyeker di sana.

Ia berdiri tepat di depat Tiko Aryawardhana dan menari. Suaminya tersebut terlihat tengah berkonsentrasi dengan musik yang dimainkannya.

Baca Juga: Lebih Tinggi dari Gaji Tiko Aryawardhana, Segini Penghasilan BCL dari YouTube Per Bulan

Sembari mengenakan kaos oblong abu-abu, Tiko menunjukkan bakatnya sebagai seorang DJ. Lebih menariknya, baju yang dikenakannya bertuliskan Let Me Ask My Wife yang merujuk ke BCL.

Potret pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana. (Instagram/ itsmebcl)
Potret pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana. (Instagram/ itsmebcl)

Momen BCL menemani Tiko Aryawardhana saat menjadi DJ ini menuai beragam komentar. Tidak sedikit yang menganggap mereka sebagai pasangan yang serasi.

"Pasangan yang cocok," kata netizen.

"Happy selalu kak Unge," tambah yang lain.

"Semoga langgeng, pasangan yang serasi," komentar seseorang.

"Good, lanjutkan," dukung netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI