Raffi Ahmad dan Rudy Salim Kembali Berkolaborasi, Bisnisnya Kini CPCM, Apa Itu?

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 14 Desember 2023 | 20:48 WIB
Raffi Ahmad dan Rudy Salim Kembali Berkolaborasi, Bisnisnya Kini CPCM, Apa Itu?
Raffi Ahmad dan Rudy Salim kembali punya bisnis baru di PIK 2, Tangerang. [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duo Raffi Ahmad dan Rudy Salim kembali berkolaborasi mengembangkan bisnis baru. Kali ini, bisnis Raffi dan Rudy adalah Cow Play Cow Moo (CPCM) Indonesia.

Cow Play Cow Moo merupakan arcade game asal Singapura. Pembangunan wahana ini pun telah dimulai pada Rabu (14/12/2023). CPCM dibangun lokasi strategis yakni PIK 2 dengan luas tanah hingga 3.356 meter.

"CPCM itu bukan sekadar permainan arcade biasa, karena CPCM menawarkan pengalaman mengikat yang tidak ada di tempat lain karena hiburan akan bertemu dengan inovasi dan otentikifikasi," kata Rudy Salim selaku Strategic and Partner CPCM Indonesia di sela-sela acara.

Rudy Salim optimistis CPCM menjadi salah satu bisnis yang akan berkembang pesat di Indonesia. Ia berkaca pada pengunjung CPCM di Singapura yang berkisar di angka 700 hingga 1.400 orang perhari dalam hari kerja.

Baca Juga: Detik-detik Nagita Slavina Makan Disuapi Mbak Lala Pakai Tangan, Adabnya Jadi Omongan

"Tentunya, kehadiran CPCM di pasar game Indonesia ini tidak main-main karena Indonesia berada di peringkat ke-17 secara global dan sebagai yang terdepan di Asia Tenggara," ujar Rudy Salim.

Secara bisnis, pasar game di Indonesia menjadi salah satu terbesar. Rudy memproyeksikan pasarnya mencapai US$1,9 Miliar dari 2022 hingga 2027.

"Sementara pertumbuhan di Indonesia sebesar 7,6 persen per tahun yang mencapai US$401 juta di 2027," imbuh Rudy Salim.

Menurut Rudy, CPCM di Indonesia berpeluang akan menjadi cabang terbesar di Indonesia. Tidak hanya menjadi wahana permainan games, tapi juga sebagai pusat rekreasi keluarga.

"CPCM di PIK 2 ini bukan hanya arcade game biasa, tapi ini adalah pusat hiburan terbaik di mana para pengguna game bisa menciptakan kenangan yang tak terlupakan dan berkesempatan mendapatkan hadiah dengan lisensi resmi," ucapnya.

Baca Juga: Tingkatkan Daya Tarik IBL 2024, Raffi Ahmad Bikin Animasi Rafathar dan Cipung

Lisensi resmi hadiah yang bisa didapatkan pengujung di CPCM Indonesia berasal dari Disney, DC, Marvel, Nickelodeon, Sanrio, dan lainnya.

Sementara, Raffi Ahmad yang menjabat sebagai Strategic and Partner CPCM Indonesia berharap kehadiran CPCM Indonesia bisa membangkitkan ekonomi bangsa Indonesia terutama untuk target pasar keluarga yang tidak akan pernah mati.

"Target pasar family atau keluarga tidak akan pernah mati dan akan selalu dibutuhkan hiburan seperti ini untuk seluruh keluarga di Indonesia dengan range usia yang lebar," tutur Raffi Ahmad.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI