Raffi Ahmad bersama Gading Marten meresmikan RANS Simba Basketball di Fullbelly Sports, Bogor Utara, Jawa Barat.
RANS Simba sebelumnya bernama RANS PIK Basketball kini berubah nama menjadi RANS Simba Basketball.
Adapun Raffi Ahmad menggandeng Gading Marten sebagai presiden tim RANS Simba Basketball dan Norman Sebastian yang mengurusi klub tersebut.
Raffi Ahmad sendiri menjabat sebagai Komisaris Utama di RANS Simba Basketball.