Ringgo Agus Rahman Pamer Punya Dua Istri, Fedi Nuril Kena Sentil Soal Poligami

Rabu, 13 Desember 2023 | 10:51 WIB
Ringgo Agus Rahman Pamer Punya Dua Istri, Fedi Nuril Kena Sentil Soal Poligami
Ringgo Agus Rahman di jumpa pers Jatuh Cinta Seperti di Film-film di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/10/2023) [Suara.com/Tiara Rosana].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ringgo Agus Rahman mendadak pamer memiliki dua istri melalui Instagram pribadinya. Ia membagikan momen dua wanita yang duduk bersama sembari tersenyum ke arah kamera.

Tentunya dua istri yang dimaksud bukanlah istri sesungguhnya. Sosok dua istri yang dimaksud adalah istri sahnya, Sabai Dieter, dan istri dalam film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film yakni Nirina Zubir.

Dalam unggahan tersebut baik Sabai Dieter maupun Nirina kompak mengenakan atasan kaos dan celana panjang. Kedua selebriti ini duduk di sofa sembari tersenyum cerah.

Sembari memamerkan potret kedua 'istri'nya ini, Ringgo Agus juga menyentil rekan sesama aktor yakni Fedi Nuril.

Tak ada angin tak ada hujan, ia menyinggung peran Fedi Nuril yang kerap kali disangkut pautkan dengan film bertema poligami. Pasalnya ayah dua anak ini beberapa kali terlibat proyek film dengan tema menyinggung mengenai poligami.

Alhasil peran lelaki yang melakukan poligami begitu lekat dengan Fedi Nuril.

Pun saat Ringgo Agus Rahman memamerkan kedua istrinya, ia tampaknya teringat dengan sosok Fedi Nuril. Ia bahkan mempromosikan film baru Fedi Nuril yang tayang pada Desember ini.

"Istri nyata dan istri seperti di film-film, waduh, tiba-tiba seperti Fedi Nuril yang ada di film-film. Namun rumah masa depan mas Fedi yang kini tayang di bioskop punya cerita yang cakep, saksikan!" tulis Ringgo sebagai keterangan.

Lantaran tiba-tiba menyentil Fedi Nuril serta peran poligami yang kerap dilakoni, unggahan Ringgo Agus pun mencuri perhatian publik. Tak sedikit yang turut berkomentar atas unggahan ini.

Baca Juga: Cerita Dokter Richard Lee Ingin Belajar Agama Islam, tapi Malah Dituding Mau Poligami

Sabai Morscheck dan Ringgo Agus Rahman (Instagram)
Sabai Morscheck dan Ringgo Agus Rahman (Instagram)

"Dua istri yang akur," celetuk seorang warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI