Suara.com - Nagita Slavina sedang disorot buntut pernyataan Sarah Sechan tentang artis berlabel sultan minim tata krama. Sarah diduga menyindir Nagita, yang di salah satu konten digital kedapatan teriak-teriak di salah satu pusat perbelanjaan di Singapura.
Hari ini, Senin (11/12/2023), isu Sarah Sechan menyindir perilaku Nagita Slavina mulai viral. Publik sudah ramai memperbincangkan kebenaran di balik kabar tersebut.

Hanya saja, Nagita Slavina belum memberikan tanggapan atas hal itu. Bahkan, sang suami, Raffi Ahmad masih asyik mengurus perilisan ulang klub basketnya, RANS PIK Basketball yang kini berganti nama jadi RANS Simba Bogor.
Tak cuma mengganti identitas, Raffi Ahmad turut memperkenalkan jajaran pengurus baru untuk klub basketnya. Raffi, yang berstatus Komisaris Utama menunjuk Gading Marten sebagai presiden klub.
"Tongkat kepemimpinan saya serahkan ke tetangga saya, Gading Marten," ujar Raffi Ahmad di kawasan Kedunghalang, Bogor, Jawa Barat.

Kiprah RANS PIK Basketball di liga basket nasional cukup impresif sejak pertama berpartisipasi dua musim lalu. Lewat kolaborasi bersama Gading Marten, Raffi Ahmad percaya bisa membawa tim yang kini bernama RANS Simba Bogor lebih bersinar lagi.
"Sekarang zamannya kolaborasi. Jadi saya bersama Gading dan Norman Sebastian berkolaborasi memajukan basket Indonesia," jelas Raffi Ahmad.
Tak tanggung-tanggung, Raffi Ahmad langsung memberi tugas berat bagi Gading Marten untuk membawa RANS Simba Bogor jadi juara liga basket nasional musim ini.
"Target 2024 itu tiga besar, bahkan juara ya, biar Gading Marten pusing," ucap Raffi Ahmad.
Baca Juga: Suami Nisya Ahmad Kerja Apa? Adik Ipar Raffi Ahmad Pernah Dituduh Pengangguran dan Numpang Hidup
Usai acara, Raffi Ahmad cuma berkomentar soal berpulangnya mertua Syahnaz Sadiqah, Farida Budyarti. Ia menyebut Syahnaz ikut sang suami, Ritchie Ismail atau Jeje untuk mengakhiri masa kunjungan ke London, Inggris lebih cepat usai mendengar berita duka dari Jakarta.