Cerita Awal Mula Putri Patricia Tahu Dirinya Idap Tumor, Pantang Menyerah Berjuang Sembuh

Kamis, 07 Desember 2023 | 13:41 WIB
Cerita Awal Mula Putri Patricia Tahu Dirinya Idap Tumor, Pantang Menyerah Berjuang Sembuh
Putri Patricia [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putri Patricia sempat berbagi cerita singkat di media sosial bahwa dirinya mengidap tumor. Awalnya, Putri mendapati keberadaan benjolan di dalam tubuh dari hasil pemeriksaan kesehatan.

“Saya itu di bulan Agustus 2023 medical check up rutin. Dari situ hasilnya ketahuan, saya mempunyai benjolan,” ungkap Putri Patricia di kediamannya kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis (7/12/2023).

BACA JUGA: Cerita Putri Patricia Vakum Cukup Lama dan Kini Comeback ke Dunia Akting

Putri Patricia kemudian disarankan melakukan MRI agar mendapat gambaran lebih jelas tentang benjolan tersebut.

“Setelah tahu di tubuh saya ada benjolan, terus saya di USG. Dari situ, dokter bilang cek lagi dengan MRI agar jelas kelihatan. Nah, dari MRI itu baru kelihatan jelas benjolannya,” papar Putri Patricia.

BACA JUGA: Lama Tinggalkan Panggung Hiburan, Putri Patricia Kikuk Mulai Syuting Lagi

Hasil MRI menunjukkan bahwa Putri Patricia mengidap mioma uteri atau miom. Benjolan terletak tepat di bagian luar dinding rahim.

“Letak benjolannya itu ada di bagian luar rahim, dan dari hasil medisnya benjolan itu disebut tumor. Ukurannya sekitar 8 sentimeter lah,” kisah Putri Patricia.

Putri Patricia kemudian disarankan menjalani biopsi untuk mengetahui seberapa parah miom yang diidapnya. Ia mengikuti saran dokter dan sudah menjalani biopsi pada 19 November 2023.

Baca Juga: Lama Menghilang, Putri Patricia Ternyata Idap Tumor

“Biar tahu tumornya jinak atau ganas, harus dioperasi. Setelah operasi, dilakukan tes PA, patalogi anatomi, dari situ nanti diketahui tumor jinak apa ganas,” jelas Putri Patricia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI