Suara.com - Adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fujianti Utami atau Fuji baru-baru ini melakukan pemotretan atau photoshoot di sebuah studio.
Hal tersebut terlihat di unggahan yang dibagikan oleh fotografer profesional yang juga pemilik FD PHOTOGRAPHY Fandy Susanto.
BACA JUGA: Penerawangan Denny Darko Terbukti? Fuji dan Asnawi Mangkualam Cuma Teman Biasa
Dalam unggahan Fandy Susanto, Fuji terlihat melakukan sesi pemotretan yang dihiasi dengan bunga-bunga.
Baca Juga: Fuji Murka Parasnya Disebut Jelek sampai Diminta Permak Wajah: Ngapain Ngatur Aku?
Dilihat dari unggahannya, mantan pacar Thariq Halilintar itu tampak memakai flower crown dan dress vintage yang bermotif floral.
BACA JUGA: Detik-detik Nia Ramadhani Buang Muka Ketemu Aaliyah Massaid, Karma ke Fuji?
Ia tampak berpose dengan beberapa gaya.
Tante Gala Sky Andriansyah itu juga terlihat memakai riasan makeup natural.
Unggahan yang menampilkan photoshoot Fuji langsung dibanjiri komentar netizen. Netizen ramai-ramai memuji penampilan Fuji yang seperti boneka hidup.
Baca Juga: Siapa Mantan Steffi Zamora? Dulu Pacari Eks Azizah Salsha, Kini Diisukan Pepet Asnawi
"Kayak manekin unreal, the real beautiful Fuji dan bunga selalu bikin takjub," kata akun @aym****.
"Bakat dia tuh selalu bikin orang terpana," kata akun @wiw**** .
"MasyaAllah sumpah kayak Barbie hidup cantik banget," papar akun @fed****.
"Emang boleh seboneka ini," kata akun @sc****.
"Uti ini mahal aura nya ga semua orang bisa mangap di foto tapi cantik Estetii , paham kan," ucap akun @debb****.
Kendati demikian, ada netizen yang meminta agar Fuji tak melakukan operasi plastik.
"Uti jangan operasi apapun ya segini aja ti dh cakep," papar akun @asr****.