Suara.com - Nathalie Holscher kerap mengunggah kemesraannya dengan kekasih barunya, Ladislao Camara di media sosial. Setiap hari, ada saja konten yang mereka bagikan ke penggemar.
Penggemar yang melihat kebersamaan Nathalie Holscher dan Ladislao Camara yang semakin lengket tiap harinya pun gemas dan meminta mereka untuk segera menikah.

Terlebih, bule asal Spanyol itu sudah melamar Nathalie Holscher pada awal November 2023 lalu.
Melalui sebuah tanggapan di Instagram Story, ada seorang penggemar yang meminta Nathalie Holscher segera menikah dengan Ladislao Camara.
"Cepetan nikah kak," pinta seorang penggemar, dikutip pada Rabu (6/12/2023).
Itu adalah balasan untuk unggahan Instagram Story ketika Ladislao Camara memuji kecantikan Nathalie Holscher.

"Masya Allah cantiknya," puji pria 31 tahun itu, yang hanya dibalas Nathalie Holscher dengan tatapan seolah tidak percaya.
Sementara untuk menjawab saran dari penggemar untuk segera menikah, Nathalie Holshcer malah balik meminta saran kepada warganet.
Dalam Instagram Story-nya, Nathalie Holshcer memohon saran tanggal dan bulan yang bagus untuk menikah.
Baca Juga: Gestur Santyka Fauzia Saat Bilang Cinta ke Sule Disorot: Ngomongnya Kayak Setengah Hati
"Tanggal bulan bagus dong!" tulis Nathalie Holscher dalam question box.