Relakan Ashraf Sinclair, Hiasan Rambut BCL saat Menikah Lagi Tegaskan Kehidupan yang Baru

Rabu, 06 Desember 2023 | 15:43 WIB
Relakan Ashraf Sinclair, Hiasan Rambut BCL saat Menikah Lagi Tegaskan Kehidupan yang Baru
Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana resmi jadi suami istri. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai berduka dengan kematian Ashraf Sinclair hampir sekitar empat tahun, Bunga Citra Lestari memutuskan untuk menikah lagi. Ia menikah untuk kedua kalinya dengan Tiko Aryawardhana.

Berbeda dengan BCL dan mendiang suaminya, Tiko Aryawardhana bukan seorang pria asal dunia hiburan. Tiko diketahui memiliki pekerjaan di dunia perbankan.

BACA JUGA: Ibu Ashraf Sinclair Terharu BCL Terus Tepati Janjinya Pada Mendiang Suami Meski Tak Lagi Bersama

Meski kini sudah menjadi Nyonya Tiko Aryawardhana, masih banyak yang menyayangkan pernikahan kedua dari BCL. Banyak juga yang bertanya-tanya mengenai apakah BCL benar-benar sudah melepaskan Ashraf Sinclair.

Hal ini diduga tersampaikan melalui manik-manik yang dikenakannya saat menikah untuk kedua kali. Seperti diketahui, BCL memakai sebuah hiasan rambut yang khusus saat menikahi Tiko Aryawardhana.

BACA JUGA: Absen di Acara Pernikahan, Raffi Ahmad Sebut Ashraf Sinclair Masih di Hati BCL

Dilansir dari unggahan milik sang desainer, Didiet Maulana, hiasan tersebut merupakan bagian dari adat Jawa. Ketimbang memilih Cunduk Mentul atau Gunungan sebagai hiasan rambut, BCL lebih menjatuhkan pilihan pada Centhung.

Melalui unggahan terkini di Instagram, Didiet Maulana membeberkan dengan detail mengenai hiasan rambut tersebut. Hiasan itu dipakai oleh BCL dengan rambut yang keseluruhan disisir ke arah belakang.

Kemudian mahkota Centhung ditata dengan rapi di bagian atas rambut BCL. Mahkota ini tentu saja memiliki makna yang khusus dan tersendiri.

Baca Juga: Selain Bunga Citra Lestari, Ibu Ashraf Sinclair Anggap Tiko Aryawardhana Anak Laki-lakinya

Bernuansa putih, mahkota yang dipakai oleh BCL merupakan simbol dari gerbang. Ia menyimbolkan kesiapan sang pengantin untuk masuk ke dalam gerbang kehidupan yang baru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI