Suara.com - Member JKT48, Cleopatra Djapri langsung jadi sorotan warganet. Bahkan namanya trending di media sosial X atau Twitter setelah membuka lowongan mencari seorang ART.
Unggahan lowongan tersebut muncul pertama kalinya setelah di unggah pemilik akun X, @nurultryani. Pemilik bernama Kak Nuy itu memposting gaji yang bakal dibayar oleh perempuan yang juga biasa disapa Cleo.
Gajinya pun dinilai terlalu kecil karena terlalu banyak pekerjaan yang bakal dilakukan. Mulai dari membersihkan rumah, ngepel, cuci baju, nyetrika, hingga mengurus 3 buah hatinya.
Setelah memposting unggahan tersebut, Kak Nuy mengaku langsung ditelepon oleh member JKT48 generasi pertama tersebut. Dia mengaku Cleo membenakan lowongannya tersebut.
Baca Juga: Biodata dan Agama Cleopatra Djapri, Eks JKT48 yang Dituding Lakukan Perbudakan Modern
"Jadi semalem aku ditelepon sama Cleo sekitar jam 11 malam (karena aku kontek dia duluan buat nanyain hal ini). Selama percakapan itu Cleo mengakui kalau status itu memang punya dia, yg dia share ke FB pribadinya," ungkap Kak Nuy seperti dikutip melalui thread yang diunggah di Twitter.
Namun Cleo memastikan bila gajinya tersebut hanya gaji pokoknya saja. Akan ada bonus dan benefit yang bakal diberikan setiap bulannya.
"Cleo bilang kalau gaji Rp1,7 juta itu pure cuma gapok aja belum termasuk bonus, benefit yang bakal dia kasih ke ART nya nanti," jelasnya.
Cleo sengaja tidak mencantumkan soal benefit dan gajinya karena itu sudah masuk ranah pribadi.
"Kenapa nggak ditulis aja dpt benefit? Nah kalau Cleo bilang itu ranah pribadi dia dan keluarganya. Makanya dia nggak mau cantumin itu,' jelas Cleo.
Sebelumnya, nama Cleopatra Djapri trending setelah membuka lowongan asisten rumah tangga (ART) merangkap nanny atau babysitter.
Mantan member JKT48 generasi pertama itu dihujat karena gaji tak sebanding dengan syarat yang dicantumkan.
Akun tersebut mengunggah tangkapan layar dari status Facebook diduga milik Cleo.
"Dear Mbak Cleopatra, gaji 1,7 juta per bulan dengan kerjaan seabrek + ditahan gaji 3 bulan kamu dzolim!!!! Udah bayaran nggak seberapa dengan kerjaan yang masya Allah ini mending saya mah nangis aja," tulis akun @nurultryani dikutip suara.com, Rabu (6/12/2023).
Dari tanggapan layar, Cleopatra Djapri mengaku kapok mempekerjakan ART yang disebutnya penuh drama. Oleh karena itu, dia membutuhkan orang yang serius bekerja dengan sejumlah syarat.
"Saya mencari ART beberes momong untuk kerja di rumah saya (tolong yang serius kerja, udah capek banget sama drama ART, baru seminggu minta berhenti)," tulis Cleo.