"Semoga dengan ini bisa menjadi jalan pengabdian Saya bagi Indonesia. Saya yakin hasilnya sudah ditakdirkan oleh Allah SWT, yang jelas semoga niat baik Saya bisa menjadi semangat untuk kita generasi muda Indonesia untuk sama-sama membangun masa depan bangsa!" pungkasnya.
Sayangnya, curhatan Verrell Bramasta itu malah kena julid netizen yang menganggap sang artis terjun politik tanpa keahlian dan hanya memakai nama besarnya sebagai seorang selebritis.
"Muda sih muda hahaha tapi ga lawak gini mohon maaf anak alay dan tidak punya pengalaman apa-apa malah jadi wakil rakyat, sungguh sedih negeriku ini kalau sampai masuk parlemen cuma karena terkenal. Makin kesini makin kocak ni pemilihan sekarang," komentar netizen.
"Gimana? Seenggaknya kalo nyaleg kasih portofoliomu ke rakyat, visi misi atau tujuan keberadaanmu di kursi legislatif. Ini semua slide isinya foto dirinya sendiri doang, nyaleg apa jadi brand ambassador?" komentar yang lain.
"Udah bener jadi artis malah terjun ke politik ntar ditanya masalah pemerataan pembangunan malah mabok pala," tambah lainnya.
Sekilas tentang latar belakangnya, Verrell Bramasta memiliki nama lengkap Verrell Bramasta Fadilla Soedjoko. Lahir pada 1 September 1996 dari pasangan Venna Melinda dan Ivan Fadilla.
Sebagai anak artis, Verrell Bramasta menunjukkan dirinya punya bakat sendiri untuk bisa terkenal. Buktinya aktingnya pada sinetron debutnya yakni Bintang di Langit membuatnya jadi ditawari peran lain.
Berbagai judul film, sinetron dan FTV sudah dibintanginya. Beberapa judul sinetronnya yang hits antara lain Putri untuk Pangeran, Siapa Takut Jatuh Cinta dan Anak Langit.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Baca Juga: Verrell Bramasta Diduga Tunangan dengan Putri Zulhas: Emang Boleh Sedrama Ini?