Suara.com - Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana telah resmi menjadi sepasang suami istri pada Sabtu (2/12/2023) di Bali.
Sejumlah artis rupanya jauh-jauh dari Jakarta mengunjungi Pulau Dewata untuk menghadiri pernikahan wanita yang akrab disapa BCL tersebut.
Pasalnya Bunga Citra Lestari menggelar akad nikah dan resepsi di hari yang sama. MC dalam resepsi pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana pun adalah presenter kenamaan, Ayu Dewi.
Bukan hanya artis Indonesia, Christian Bautista bersama istrinya, Kat Ramnani sang jauh-jauh terbang dari Filipina ke Bali demi Bunga Citra Lestari.
Seperti diketahui, Christian Bautista pernah berduet dengan Bunga Citra Lestari untuk lagu "Tetaplah di Hatiku" dalam album The Best of BCL yang rilis 10 tahun silam.
Lantas seperti apa gaya artis hadiri pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana? Berikut ulasannya.
1. Ashanty

Ashanty mengenakan gaun abu-abu dengan anting berbentuk bunga putih yang cantik di pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana. Sedangkan Anang Hermansyah sang suami mengenakan setelan jas berwarna senada.
2. Luna Maya
Baca Juga: Resmi Jadi Suami BCL, Tiko Aryawardhana Dibully Karena Hal Ini

Luna Maya tampil cantik bergaun hitam serta sunglasses warna senada yang cocok dengan nuansa Bali serta latar lautan nan indah di lokasi akad nikah Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana.