Suara.com - Penyanyi dangdut Iis Dahlia memberi wejangan kepada Nadya Mustika dan Iqbal Rosadi yang belum lama ini sah menjadi pasangan suami-istri.
Pelantun lagu Payung Hitam itu mengaku mendoakan pengantin baru bisa selalu bahagia selama-lamanya.
"Aku cuma berdoa, mudah-mudahan pasangannya kali ini bisa untuk selamanya," ungkap Iis Dahlia belum lama ini.
Iis Dahlia berharap Iqbal Rosadi bisa menjaga Nadya. Pasalnya sejak kecil dia sudah hidup sebatang kara.
"Bisa jaga Nadya, memahami anaknya," sambungnya.
Saat pernikahan Nadya dan Iqbal, Iis Dahlia tidak bisa hadir karena ada acara yang tidak bisa ditinggalkan. Namun suaminya, Satrio Dewandono dan putrinya, Salshadilla Juwita terlihat hadir.
Mereka pun tampak punya peran penting saat pernikahan sedang berlangsung. Juwita bahkan menjadi pendamping Nadya saat di hari pernikahan.
"Selamat ya Neng. Semoga bisa belajar dari pengalaman. Sabar menghadapi cobaan demi cobaan dalam kehidupan pernikahan,” tulis Iis Dahlia.
Iis Dahlia juga memberi pesan kepada Iqbal Rosadi untuk menjaga Nadya dan putranya dari pernikahan pertamanya.
Baca Juga: Mantan Lucinta Luna Disebut Main Film Dewasa, Jefri Nichol Biayai Banyak Orang Sejak Remaja
"Bahagiakan mereka. Maaf, Mama tidak bisa hadir di hari bahagia kalian," jelasnya.
Seperti diketahui Nadya resmi melepas masa janda dengan menikah Iqbal Rosadi. Akad nikah mereka digelar di KUA Parongpong, Bandung Barat, pada 24 November 2023, pukul 14.00 WIB.
Ini merupakan pernikahan kedua bagi Nadya Mustika Rahayu, setelah bercerai dengan pedangdut Rizki Syafaruddin, akhir 2021. Mereka menikah pada 17 Juli 2020, setelah melewati proses taaruf.
Namun hanya beberapa bulan menikah, Nadya dan Rizki memutuskan pisah rumah.
Dia memutuskan kembali ke Bandung, Jawa Barat, demi menyelesaikan pendidikan kebidanannya hingga melahirkan anak pertamanya.
Sempat ingin berpisah, Nadya Mustika Rahayu dan Rizki DA sempat rujuk. Namun hal itu tak berlangsung lama hingga akhirnya perceraian mereka dikonfirmasi Pengadilan Agama Bandung, pada pertengahan Desember 2021.