Suara.com - Usai pergi bersama Aan Story ke Lombok beberapa hari, Violenzia Jeanette dituding mantan suami, Rheza Pahlawan menelantarkan anak dan kurang berperan sebagai ibu.
Sebab, Violenzia Jeanette membiarkan kedua anaknya, Zehra dan Zavier hanya tinggal bersama suster dan asisten rumah tangganya selama ditinggal ke Lombok.

Menurut Rheza Pahlawan, mantan suami Violenzia Jeanette, membiarkan anak-anak hanya tinggal bersama suster yang dianggap orang lain tanpa pendampingan dari keluarga sangat berbahaya.
Selain itu, Rheza Pahlawan juga mengunggah komentar seorang netizen yang menuding Violenzia Jeanette biasa stay cation bareng dengan sang pacar dan memberikan contoh tak baik untuk kedua anaknya.
Menurut orang tersebut, Violenzia Jeanette hanyalah seorang ibu yang mengejar dunia sosialitanya dan kurang peduli terhadap anak.

"Sibuk pacaran, bawa laki-laki ke rumah tinggal bareng. Contoh sangat tidak wajar dikasih lihat ke anak-anak. Ibu yang sibuk mengejar dunia sosialita itu ibu yang tidak peduli dengan anak-anaknya," ujar seorang netizen yang komentarnya diunggah Rheza Pahlawan di Instagram story, Rabu (29/11/2023).
Orang tersebut juga beranggapan bahwa Violenzia kurang peduli dan memikirkan kebutuhan kedua anaknya, karena merasa masih ada Rheza Pahlawan yang memenuhi semua kebutuhan anaknya.
"Kenapa V begitu, karena kak Echa terlalu memberikan hati sama dia. Makanya dia nggak terlalu pusingin anak, karean dia pikir ada daddy-nya yang urus semua kebutuhan anaknya," lanjut orang tersebut.
Bahkan, orang itu juga menuding Violenzia Jeanette hanya cari muka ketika mengunggah aktivitasnya sedang mengurus anak-anak di media sosial.
Baca Juga: Tak Mau Kalah dari Mantan Istri Tiko Wardhana, BCL Pamer Foto Masa Lalu: Cantik Elegan
"Jadi kalau ada statusnya kak Vio soal mengurus anak tidak sesuai yang dia tulis di status dengan kenyataannya," ujarnya.