Biodata dan Agama Chef Juna, Juri MasterChef Indonesia yang Bukan Lulusan Sekolah Memasak

Ismail Suara.Com
Selasa, 28 November 2023 | 13:57 WIB
Biodata dan Agama Chef Juna, Juri MasterChef Indonesia yang Bukan Lulusan Sekolah Memasak
Potret Chef Juna di MasterChef Indonesia. [Instagram/storyjuna]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Chef Juna ikut terseret dalam kontroversi kemenangan Belinda di MasterChef Indonesia Season 11. Kredibilitasnya sebagai juri MCI atau MasterChef Indonesia 11 langsung dipertanyakan oleh publik.

Chef Juna merupakan juri paling senior di MasterChef Indonesia. Dia telah menilai hasil masakan para peserta sejak musim pertama yang ditayangkan pada 2011 silam.

Jam terbangnya di dunia kuliner memang tak perlu diragukan lagi. Namun ternyata Chef Juna ternyata tidak pernah mengenyam pendidikan di sekolah masak manapun.

Penasaran seperti apa sosok Chef Juna? Berikut ulasannya.

Baca Juga: Kemenangan Belinda di MCI 11 Jadi Perdebatan, Chef Arnold Justru Dipuji Habis-habisan

Biodata Chef Juna

Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)
Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)

Chef Juna merupakan juru masak profesional asal Indonesia yang berdarah Manado. Juna lahir di Jakarta pada 20 Juli 1975 dengan nama asli Junior John Rorimpandey.

Pria berusia 48 tahun ini eksis di Instagram dengan akun @junarorimpandeyofficial yang memiliki lebih dari 1,7 juta pengikut. Juna merupakan koki dengan spesialisasi dalam masakan Jepang dan Prancis.

Agama Chef Juna

Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)
Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)

Agama Chef Juna memang kerap membuat penasaran penonton setia MasterChef Indonesia. Melihat dari penampilannya, banyak yang mengira dia adalah seorang non muslim.

Baca Juga: Kemenangan Belinda Christina di MasterChef Dipertanyakan, Chef William Gozali: Sorry Levelnya Agak Berbeda

Chef Juna diketahui beragama Kristen. Dia beberapa kali membagikan momen yang berkaitan dengan agamanya.

Riwayat Pendidikan Chef Juna

Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)
Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)

Chef Juna tidak pernah mengenyam pendidikan dari sekolah memasak manapun. Gelar chef atau juru masak profesional didapatkan dari pengalamannya di dunia kuliner.

Sebelum terjun ke dunia kuliner, Chef Juna menempuh pendidikan di SD dan SMP Cipta Dharma Denpasar sebelum melanjutkan ke SMA Negeri 3 Denpasar. Dia kemudian berkuliah di di jurusan perminyakan Universitas Trisakti, tapi tidak selesai.

Chef Juna pindah ke Brownsville, Texas, Amerika Serikat pada 1997 dan masuk sekolah penerbangan. Dia berhasil lulus dan mendapat lisensi pilot.

Perjalanan Karier Chef Juna

Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)
Biodata dan Agama Chef Juna (Instagram/@junarorimpandeyofficial)

Karier Chef Juna di bidang kuliner dimulai tanpa sengaja. Saat itu dia bekerja sebagai pelayan di sebuah restoran tradisional Jepang demi bisa bertahan hidup di Amerika Serikat.

Juna kemudian dilatih menjadi chef hingga pada 2002, dia mengambil alih posisi sebagai head chef di restoran tersebut karena master sushi yang melatihnya pindah ke restoran lain. Kariernya sebagai chef pun semakin berkembang.

Spesialisasi masakan Prancis yang dikuasai Chef Juna juga didapatkan dengan kerja keras. Dia pindah ke restoran Prancis berstandar tinggi, The French Laundry dan berlatih dari bawah hingga sampai ke posisinya sekarang.

Pulang ke Indonesia, Chef Juna dipercaya untuk menjabat sebagai Executive Chef di restoran Jack Rabbit Jakarta hingga 2011. Pada Oktober 2016, Juna membuka restoran pertamanya bernama Correlate.

Itu dia biodata dan agama Chef Juna, juri MasterChef Indonesia yang kredibilitasnya dipertanyakan.

Kontributor : Chusnul Chotimah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI