Jessica Iskandar Mulai Ikhlaskan Uang Rp9,8 M: Kalau Masih Rezeki Tuhan Pasti Izinkan Kembali

Selasa, 28 November 2023 | 08:15 WIB
Jessica Iskandar Mulai Ikhlaskan Uang Rp9,8 M: Kalau Masih Rezeki Tuhan Pasti Izinkan Kembali
Jessica Iskandar [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Tapi kalau Tuhan berkata lain, punya rencana lain, aku yakin pastinya lebih indah. Jadi ya sudah, kami ikhlaskan saja. Biar Tuhan yang punya rencana," ucap Jessica Iskandar.

Sebelumnya diberitakan, Polri mengumumkan penangkapan Steven pada Senin (20/11/2023) setelah masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) buntut kasus penipuan terhadap Jessica Iskandar. Steven ditangkap di Thailand berkat hasil kerja sama Polri dengan kepolisian setempat.

Sebagai pengingat, Jessica Iskandar mengaku ditipu Steven dalam bisnis rental mobil pada 2022. Ia kehilangan 11 mobil mewah dengan total kerugian Rp9,8 miliar imbas kerja sama tersebut.

Jessica Iskandar kemudian melaporkan Steven ke Polda Metro Jaya pada 15 Juni 2022. Proses hukum sempat tertunda lama hingga membuat Jedar stres.

Sampai pada 24 Februari 2023, Jessica Iskandar mendapat titik terang atas laporannya terhadap Steven. Ia dianggap terbukti melakukan penipuan dan ditetapkan sebagai tersangka tindak pidana penipuan serta penggelapan.

Hanya saja, Steven tidak pernah memenuhi panggilan pemeriksaan dari penyidik Polda Metro Jaya sampai sebulan setelah penetapan tersangka. Nama Steven akhirnya masuk DPO kepolisian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI