Suara.com - Pedangdut Ayu Ting Ting baru-baru ini mengunggah foto keponakannya Razeta Sumehra Fachrizal atau Mehra yang berulang tahun ke 1 tahun di akun Instagramnya, Minggu (26/11/2023).
Mehra merupakan anak dari adiknya Syifa.
Ayu Ting Ting membagikan beberapa foto momen liburan bersama keponakannya itu
Selain itu ia juga membagikan foto dirinya dan sang putri Bilqis Humaira Rajak bersama Mehra.
Pelantun lagu Geboy Mujair itu menyampaikan ucapan selamat dan doa kepada keponakannya itu.

"Happy birthday anak bunda syg mehra sygnya bunda yg paling seneng liburan, cute, gemes, sehat terus nak, panjang umur, banyak rezeki, jd anak sholeha, selalu bahagia, tumbuh menjadi anak yg baik, pinter, selalu syg org tua, bunda n kaka iqis," tulis Ayu Ting Ting yang dikutip Suara.com dari akun Instagramnya @ayutingting92, Minggu (26/11/2023).
Selain itu, Ayu Ting Ting juga berharap semua doa-doa baik yang diberikan kepada keponakannya terkabul.
"Semoga apa yg diinginkan semua terwujud y nak aammiinnnnn....doa terbaik utk mehra sygnya bunda luv u muuuaaahhhhh
," ucap Ayu Ting Ting.
Baca Juga: Rafathar Quality Time Bareng Raffi-Nagita: Kalo Ada Adeknya Pinter Ngalah
Unggahan Ayu Ting Ting tersebut langsung dibanjiri ucapan selamat dan doa dari rekan-rekan artisnya dan juga netizen.