Mantap Bercerai, Irish Bella Tahu Sulitnya Besarkan Anak Tanpa Suami

Kamis, 23 November 2023 | 17:52 WIB
Mantap Bercerai, Irish Bella Tahu Sulitnya Besarkan Anak Tanpa Suami
Irish Bella di Pengadilan Agama Depok, Kamis (23/11/2023). [Suara.com/Rena Pengesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Irish Bella bulat atas keputusannya untuk bercerai dari Ammar Zoni. Sang aktris bahkan datang langsung ke Pengadilan Agama Depok, Kamis (22/11/2023) untuk menjalani sidang cerai tersebut.

Pihak pengadilan membeberkan bahwa majelis hakim sudah mencoba mendamaikan Irish Bella dan Ammar Zoni. Namun ibu tiga anak itu tetap pada keputusannya untuk bercerai.

Irish Bella di Pengadilan Agama Depok, Kamis (23/11/2023). [Suara.com/Rena Pengesti]
Irish Bella di Pengadilan Agama Depok, Kamis (23/11/2023). [Suara.com/Rena Pengesti]

Bersamaan dengan berita cerai tersebut, viral kembali cuplikan video curhatan aktris 27 tahun itu soal pedihnya menjadi anak broken home. Pasalnya, orangtua Irish Bella bercerai saat dia keci. Sejak saat itu, Irish hidup bersama ibunya saja.

"Aku bisa bilang aku datang dari rumah yang broken home, jadi orangtuaku bercerai di usiaku yang cukup muda," kata Irish Bella dalam sebuah video lawas yang diunggah ulang akun @lambe__danu, Kamis (22/11/2023).

Bintang film Heart 2 Heart itu juga menjadi saksi hidup bagaimana kerasnya perjuangan ibunya untuk menghidupi anak-anaknya dari kecil hingga dewasa. 

Ammar Zoni (podcast)
Ammar Zoni (podcast)

"Dan di situ akhirnya aku melihat sosok mamaku yang banting tulang sendiri untuk bisa menghidupkan aku dan adikku berdua," kata Irish Bella.

Karena perjuangan ibunya tersebut, pesinetron itu jadi terinspirasi untuk terus berusaha menjadi ibu yang baik.

Diduga. karena ibunya juga lah yang membuat Irish Bella berani ambil keputusan bercerai dan siap untuk mendidik kedua anaknya, Air dan Amala tanpa suami.

"Beliau sosok yang sangat luar biasa, pokoknya aku lihat dia deh. Sosok yang aku pelajari terus sampai saat ini tuh mamaku. Dia sosok yang luar biasa sebagai single mother," ujarnya.

Baca Juga: 6 Fakta Lanjutan Sidang Cerai Irish Bella dengan Ammar Zoni, Ditunda Setelah Pihak Tergugat Tidak Hadir

Irish Bella menggugat cerai Ammar Zoni ke Pengadilan Agama Depok pada 6 November 2023. Namun belum diketahui pasati alasan dia gugat sang suami. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI