Suara.com - Donnie Sibarani merilis ulang single "Yang Terbaik Bagimu". Lagu tersebut Donnie persiapkan untuk merayakan Hari Ayah yang memang dirayakan setiap bulan November.
"Kalau boleh dibilang, lagu tentang ayah itu bisa dihitung, kan," ujar Donnie Sibarani dalam jumpa pers di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (22/11/2023).
![Donnie Sibarani dan Aura kembali merilis ulang lagu "Yang Terbaik Bagimu" di Jakarta, Rabu (22/11/2023). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/11/22/41252-donnie-sibarani-dan-aura.jpg)
Lewat versi baru single "Yang Terbaik Bagimu", Donnie Sibarani juga ingin mengingatkan generasi muda tentang pentingnya cinta kasih kepada orang tua, khususnya ayah.
Sebelum memutuskan memulai proyek perilisan ulang lagu tersebut, mantan vokalis ADA Band ini mendapati beberapa anak muda di lingkungan sekitarnya yang tampak acuh ke ayah mereka.
"Lagu ini untuk pengingat juga ya, ke orang-orang yang, terakhir-terakhir ini saya banyak melihat mereka itu agak skip dengan orangtua, terutama ayahnya,” kata Donnie Sibarani.
"Makanya lewat lagu ini, saya ingin mengingatkan kembali bahwa cinta kasih seorang anak kepada ayahnya enggak akan pernah putus. Cinta kasih ayah dan anak itu harus selamanya," imbuh Donnie Sibarani.
Sebagai informasi, single "Yang Terbaik Bagimu" sempat dipopulerkan Donnie Sibarani saat masih menjadi vokalis ADA Band pada 2004. Donnie dan Ada Band saat itu menggandeng Gita Gutawa untuk berkolaborasi.
![Donnie Sibarani dan Aura kembali merilis ulang lagu "Yang Terbaik Bagimu" di Jakarta, Rabu (22/11/2023). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/11/22/68821-donnie-sibarani-dan-aura.jpg)
Sementara untuk versi baru "Yang Terbaik Bagimu", Donnie Sibarani mengajak penyanyi muda bernama Aura. "Jujur, Aura ini talentanya luar biasa," ucap Donnie Sibarani memuji.
Donnie Sibarani bertemu Aura saat berkunjung ke salah satu rumah relasinya, Widya di Batam. Aura merupakan putri Widya.
"Perjalanan saya bertemu Aura itu, boleh dibilang Tuhan sudah menciptakan, secara enggak sengaja sebetulnya, kebetulan oleh sebuah pekerjaan," kata Donnie Sibarani mengenang.