Suara.com - Nadin Amizah menceritakan pengalaman uniknya kala dia harus 'pinjam dulu seratus' pada orang yang tak dia kenal saat bepergian. Momen lucu itu sang penyanyi ceritakan dalam unggahan Story Instagram-nya.
Kejadian itu bermula saat pelantun "Semua Aku Dirayakan" itu pergi ke sebuah mall menggunakan taksi. Namun rupanya dia lupa membawa dompet dan barcode pembayaran sopir taksi itu tidak bekerja.
Karena lama membayar akhirnya gadis itu dimarahi si sopir. Akibatnya Nadin Amizah menjadi panik dan spontan meminjam uang pada orang tak dikenal di dekatnya.
"Habis lari-lari minjam duit dari orang nggak kenal di mall gara-gara gue lupa nggak bawa dompet. HP tinggal tiga persen (sekarang lagi ngecas), QRIS taksinya nggak bekerja tapi sopirnya yang marah-marah ke gue," tulis Nadin Amizah dalam unggahan Story Instagram-nya, Selasa (21/11/2023).
Baca Juga: Nadin Amizah Tahan Diri Nyanyi Lagu Chrisye di Series Gadis Kretek
Menariknya, dalam keadaan panik, kalimat pertama yang dilontarkan Nadin saat meminjam uang adalah dia menjual namanya. Bermodal ketenaran, akhirnya gadis itu mendapat Rp 100 ribu dari orang lain.
"Dan dengan otak gue yang PANIK, kalimat pertama yang gue ucap ke orangnya adalah 'Kakak kenal Nadin Amizah nggak? Nah saya Nadin Amizah, lagi butuh uang cash Rp 100 ribu,'" kata Nadin Amizah.
Kemudian penyanyi 23 tahun itu mengklarifikasi bahwa alasan dia menjual namanya bukan semata-mata untuk memalak, namun untuk memberi jaminan bahwa dia bukan orang jahat.
"Maksud saya bawa-bawa nama adalah karena supaya kelihatan legit gitu loh bukan prank orang jahat," tutur Nadin.
Setelah diberikan uang cash oleh orang tersebut, Nadin langsung mentransfer balik uang itu dan membayar utangnya.
Baca Juga: Nyanyikan Lagu Chrisye dengan Datar di Serial Gadis Kretek, Nadin Amizah Dianggap Bawa Nuansa Magis
Kisah lucu tersebut rupanya juga diceritakan ulang oleh Nadin lewat siaran ulang Instagram-nya. Cuplikan ceritanya itu kemudian viral di media sosial. Warganet mengaku terhibur dengan pengalaman yang dialami sang penyanyi.
"Emang boleh. Pinjam seratus?" komentar akun TikTok @umi***.
"Sumpah ngetawain ini daritadi ya Allah capek," ujar akun @elo***.
"Nanti pas manggung pasti rame nih, pada bilang minjam 100 haha," kata akun @gsu***.
"Wkwkwkw ceng lucu banget bzir ini mah riil pinjem dulu seratus," imbuh akun @lha***.