Suara.com - Belum genap satu minggu pulang dari Eropa, Fujianti Utami alias Fuji kini sudah berada di Jepang. Hal itu diketahui lewat unggahan di story instagram peribadinya, Rabu.
"Tiba-tiba di Jepang," kata seorang warganet kepada Fuji yang diunggah lewat story.
Ada juga momen saat Fuji tengah asik berbelanja. Saat itu, putri Haji Faisal tersebut tengah melihat-lihat perhiasan berupa cincin.
Saat itu, Fuji melihat sebuah cincin unik berbentuk jam. Harganya juga terjangkau, yakni sekitar Rp 180 ribu.
"Ini bener-bener, cincin tuh lucu-lucu banget. Tapi yang paling lucu menurut aku yang ini gais, jadi cincinnya ada jam nya dong," kata Fuji.
Tak begitu banyak update yang dilakukan Fuji saat berada di negeri sakura itu. Nampaknya, ia sengaja pergi ke sana untuk berlibur bersama teman-temannya, termasuk Azizah Salsha.
"Aku bebas di sini mau ngapain aja, kalian bingung ya nyari aku," canda Fuji.
Meski saat ini Fuji sedang asik berlibur, ia tetap tidak luput dari gunjingan. Terlebih soal hubungannya dengan mantan kekasih, Thariq Halilintar.
Sedang ramai diperbincangkan mengenai alasan Fuji ogah balikan dengan Thariq. Rupanya, Thariq kerap berbohong sehingga membuat Fuji hilang kesabaran dan memilih berpisah.
Bahkan, hal itu diakui langsung oleh Thariq. Lewat unggahan akun gosip @lambe_danu di instagram, Thariq mengaku jika dirinya suka berbohong.