Suara.com - Sikap Rizky Billar yang ketika merasa cemburu dan berusaha menjaga kehormatan Lesti Kejora sebagai istrinya mendapat pujian warganet.
Saat itu, Lesti Kejora dan Rizky Billar sedang live berjualan cemilan miliknya. Kemudian, penyanyi jebolan Dangdut Academy itu meminta sang suami menggembarkan bentuk rambutnya.
Namun, Rizky Billar memilih untuk tidak memberi tahu dan berpura-pura tidak tahu dengan panjang rambut Lesti Kejora.
"Rambut dedek segimana ya kak?" tanya Lesti Kejora.
"Nggak tahu," ujar Rizky Billar.
![Lesti Kejora dan Rizky Billar. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/09/13/42062-lesti-kejora-dan-rizky-billar.jpg)
Bukan tanpa alasan Rizky Billar mengelak. Di tak ingin orang lain berimajinasi tentang penampilan Lesti ketika tak berhijab.
"Ehh pura-pura nggak mau bilang ke orang," ujar Lesti Kejora sambil tersenyum.
"Nggak boleh lah, ntar orang berimajinasi," kata Rizky Billar membuat Lesti Kejora tertawa.
Sejumlah warganet pun menduga penampilan Lesti Kejora tanpa hijab mirip Jenna Ortega. Sebab, baby L sempat menduga Jenna adalah ibunya, Lesti Kejora.
Baca Juga: Denise Chariesta Dinyinyir Gara-gara Pesan Kamar VIP saat Lahiran: Rasain Lu Nggak Bisa Bayar!
Di sisi lain, warganet merasa terharu dengan cara Rizky Billar yang menunjukkan kecemburuannya dan menjaga kehormatan Lesti Kejora.