Suara.com - Deddy Corbuzier mendapat pangkat Letnan Kolonel (Letkol) Tituler dari Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto sejak akhir 2022.
Saat podcast di YouTube Kaesang Pangarep by GK baru-baru ini, Deddy Corbuzier membicarakan pangkatnya yang sempat menuai pro kontra.
Beberapa warganet mempertanyakan prestasi Deddy Corbuzier untuk negara Indonesia sehingga mendapatkan pangkat Letkol Tituler. Deddy kemudian menjelaskan bahwa Letkol Tituler bukan sebuah penghargaan, melainkan pekerjaan.
"Pada saat gua ditawarin, itu dari Kemhan nanya, 'Mas Ded kita punya tawaran ini, coba dipikir-pikir, mau apa tidak, karena kalau mau resiko dan kerjaannya amat sangat banyak'. Dikasih waktu tiga bulan gua untuk mikir mau apa enggak," cerita Deddy Corbuzier dalam tayangan pada Jumat (17/11/2023) tersebut.
Kiky Saputri sebagai host jadi kepo gaji yang diterima Deddy Corbuzier sebagai Letkol Tituler. Gaji Deddy Corbuzier sebagai Letkol Tituler yang tak sampai Rp 1 juta sukses bikin Kaesang Pangarep terkejut.
"Tidak, eh dibayar 700 ribu per bulan," beber Deddy Corbuzier.
"Hah? 700 ribu?" tanya Kaesang Pangarep.
"Iya karena tituler itu 15 persen dari gaji sebenarnya. Jadi 700 ribu. Sampai sekarang belum gue ambil," tambah Deddy Corbuzier.
Lebih lanjut, Kiky Saputri menggoda Deddy Corbuzier yang disebutnya menerima pangkat Letkol Tituler karena hubungan baiknya dengan Menteri Prabowo Subianto. Menyangkal dugaan Kiky Saputri, Deddy Corbuzier memberikan jawaban serius.
"Om Ded ngambil jabatan itu karena nggak enak aja sama Pak Prabowo kan," seloroh Kiky Saputri.
"Saya bukan karena tidak enak dengan Pak Prabowo. Tapi saya bisa membantu untuk membela bangsa dan negara Indonesia, mencerdaskan anak-anak milenial dan GenZ tentang harga mati darah untuk Indonesia, kenapa tidak?" pungkas Deddy Corbuzier.
Kontributor : Neressa Prahastiwi