Videokan Chris Martin Nyeker di Sudirman Hingga Viral, Wanita Ini Cerita Dapat Tiket Nonton Coldplay Gratis

Minggu, 19 November 2023 | 22:00 WIB
Videokan Chris Martin Nyeker di Sudirman Hingga Viral, Wanita Ini Cerita Dapat Tiket Nonton Coldplay Gratis
Potret Chris Martin Nyeker di Jakarta (tiktok/@liacamel11)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang warga bernama Camelia merupakan salah satu orang yang beruntung bisa melihat Chris Martin secara langsung dan tak sengaja.

Camelia adalah sosok yang membagikan video Chris Martin saat berjalan tanpa alas kaki alias nyeker di kawasan Sudirman. Videonya itu pun viral di jagat maya.

Melalui akun Tiktoknya, Camelia membagikan ceritanya bertemu Chris Martin hingga akhirnya mendapat tiket konser Coldplay di GBK secara gratis.

"Lika-liku ketemu Chris Martin di jalan sampai dapat tiket Coldplay gratis," tulis Camelia yang dikutip Suara.com dari akun Tiktoknya @liacamel11, Minggu (19/11/2023).

Camelia menuturkan dirinya sejak SMA mengidolakan Coldplay. Saat tahu Coldplay akan menggelar konser di Jakarta, dia ikut mencoba membeli tiketnya melalui pembelian online namun gagal tak mendapatkan tiket.

Tapi, ia tak menyangka sehari sebelum konser Coldplay di Jakarta, dirinya mengalami hal yang tak disangka.

"Lagi bengong di Gojek taunya lihat Chris Martin di Sudirman," kata Camelia.

Setelah melihat sosok yang berjalan nyeker memakai kaos abu-abu, celana pendek itu adalah Chris Martin, Camelia langsung merekam momen tersebut.

Ia pun sempat izin ke pihak yang mendampingi Chris Martin buat foto bareng, namun tak diperbolehkan.

Baca Juga: Cerita Lengkap Asal Usul Maliq & DEssentials Bisa Tampil Satu Panggung dengan Coldplay di GBK

"Tapi gak apa-apa soalnya Chris sempet bales sapaan aku malah ngasih victory sign," ucap Camelia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI