Suara.com - Influencer Dokter Reza Gladys dan suaminya, Dokter Attaubah Mufid menggelar doa bersama untuk Palestina di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Jumat (17/11/2023).
Ustaz Hanan Attaki ditunjuk langsung untuk memimpin doa sekaligus ceramah dalam kesempatan kali ini.
"Acara ini ceritanya kita terketuk hatinya ingin mendoakan sama-sama saudara dan teman kita yang ada di Palestina agar selalu diberikan ketabahan dan kekuatan dan cepat selesai semuanya," ucap Dokter Reza Gladys ditemui di lokasi.
Dokter Reza Gladys mengungkap bahwa doa bersama ini sebetulnya diadakan secara mendadak.
Baca Juga: Beredar Diduga Chat Ghani Isinya Hanya Kasih Sherin Uang Jajan, Warganet Murka
"Acaranya mendadak dan akhirnya diurus sama tim. Tapi alhamdulillah banyak yang datang dan banyak yang mendoakan," tutur Dokter Reza Gladys.
"Walaupun hanya doa, Allah SWT tetap mencatat kebaikan kita dan Allah SWT memberikan kita keberkahan. Semoga saudara-saudara kita di Palestina selalu diberikan kekuatan dalam menghadapi segala ujiannya," timpal Dokter Attaubah Mufid.
Ustaz Hanan Attaki turut menambahkan. Selain doa bersama, dia menyebut Dokter Reza Gladys dan suaminya juga memberikan donasi ke Palestina.
"Glafidsya juga akan turut menyumbangkan donasi kepada saudara-saudara kita di Palestina melalui Kedutaan Besar Palestina yang ada di Indonesia," ucap Ustaz Hanan Attaki.
Dia berharap sumbangan mereka ini bisa dicontoh oleh generasi muda lainnya.
Baca Juga: Profil Ustad Hanan Attaki, Dicurhati Istri yang Diceraikan Karena Mertua
"Masyaa Allah, semoga berkah rezekinya dan semakin banyak anak-anak muda yang melakukan hal positif seperti ini," ujar Ustaz Hanan Attaki.
Sebagai penutup, Dokter Reza Gladys menjelaskan alasannya melakukan hal tersebut. Rupanya, dia merasa terketuk hatinya saat tahu banyak korban berjatuhan dari kalangan perempuan dan anak-anak.
"Sebagai perempuan kita prihatin melihat anak-anak dan wanita yang melahirkan dan ibu hamil banyak yang menjadi korban," pungkas dokter kecantikan tersebut.