Suara.com - Media sosial digegerkan dengan kisah hilangnya sosok dokter muda bernama Qory Ulfiyah. Dokter yang berdomisili di Bogor ini dilaporkan hilang oleh suami sendiri yang diketahui bernama Willy.
Lewat akun @Qory20, suami dokter Qory meminta bantuan warga X (dulu Twitter) untuk menemukan istrinya. Diakui sang suami, Qory menghilang setelah bertengkar dengannya pada 13 November 2023 sekitar pukul 9:30 pagi.
"X please do your magic. Saya suami dari dr Qory, istri saya pergi meninggalkan rumah pada 13 November 2023 sekitar jam 9:30 pagi, penyebabnya setelah bertengkar dengan saya pagi itu," bunyi cuitan akun @Qory20, Rabu (15/11/2023).
"Info lain: Istri saya nggak punya kerabat dan teman dekat, tapi semua teman kerja di klinik/RS sudah dihubungi," sambungnya.
Baca Juga: Siapa Suami Dokter Qory? Sosoknya Dicurigai Buntut Hilangnya Sang Istri
Bersama unggahan tersebut disertakan foto dan ciri-ciri dokter Qory yang diketahui berusia 37 tahun. Tingginya sekitar 153 cm dengan berat badan 55 kg, kulit sawo matang, panjang rambut sebahu dan memiliki suara yang lembut.
Saat menghilang, dokter Qory dalam kondisi hamil 6 bulan. Juga dikatakan bahwa mereka telah memiliki tiga anak.
Tidak disebutkan secara detail apa penyebab pertengkaran antara dokter Qory dan suami. Namun suami mengaku telah berusaha mencari dengan menghubungi semua teman kerja di klinik dan rumah sakit.
Laporan terkait menghilangnya dokter Qory tentu saja menuai beragam komentar dari warganet. Banyak yang curiga pada suami lantaran teman dokter Qory menyebutnya sering melakukan KDRT (kekerasan dalam rumah tangga).
Warganet juga menemukan banyak sejumlah kejanggalan dalam cuitan akun @Qory20. Mereka menduga dokter Qory sengaja kabur atau mungkin terjadi sesuatu yang berusaha ditutupi oleh suaminya.
Baca Juga: Kronologi Hilangnya Dokter Qory Ulfiyah, Gegara KDRT?
"1. Ga pake akun sendiri. 2. Cantumkan nomor kehilangan malah yang dikasih nomor dokter Qory yang 'diklaim' HP ditinggal. 3. Caption orang hilang yang sangat sus (mencurigakan), mengulang kata cantik, terlihat lebih muda? Suara lembut?Manipulatif/guilty? Ya Allah lindungi dr Qory dan bayinya," komentar akun @BoNetijen.
"Hmm mungkin ya mungkin aja Bu Dokter nggak merasa aman dekat-dekat Anda. Kalau dia nggak mau ditemukan, gimana? Saya rasa seorang ibu juga nggak drastis menghilang sendiri kalau nggak merasa terancam," ujar akun @jesswjk.
"Mencurigakan. Kalau ada yang ketemu mbaknya lapor ke komnas perempuan langsung aja, jangan lapor ke akun ini/nomor yang tercantum. Jangan lapor polisi juga, nggak membantu," tulis akun @livvvthefullest.
"Jangan-jangan, ini cuma alibi suami untuk nutupin kejadian besar yang sebenarnya terjadi sebelum dr Qory dinyatakan hilang oleh suami. Secara dia nggak berani lapor polisi, padahal udah 3 hari hilang," sahut akun @rxpsyn.
Kabar terbaru menyebutkan bahwa suami dokter Qory sudah melaporkan kehilangan ini kepada polisi.
Kontributor : Chusnul Chotimah