Rangkuman Kekacauan Konser Coldplay di Jakarta, Tiket Hangus Hingga Pintu Masuk Jebol

Kamis, 16 November 2023 | 15:39 WIB
Rangkuman Kekacauan Konser Coldplay di Jakarta, Tiket Hangus Hingga Pintu Masuk Jebol
Konser Coldplay (Instagram/coldplay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Konser Coldplay "Music of the Spheres World Tour" di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) sukses menghibur dan meninggalkan memori berkesan untuk puluhan ribu penonton kemarin, Rabu (15/11/2023).

Meski begitu, tak sedikit netizen yang merasakan berbagai macam kekecauan ketika konser Coldplay dan melaporkannya di media sosial.

Coldplay tampil pakai topeng alien di konser yang digelar di GBK pada Rabu (15/11/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]
Coldplay tampil pakai topeng alien di konser yang digelar di GBK pada Rabu (15/11/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]

Mulai dari masalah penonton yang tidak bisa masuk karena tiketnya terpakai orang lain, penipuan tiket konser Coldplay hingga pintu masuk area konser jebol.

Berikut ini rangkuman kekacauan yang terjadi selama konser Coldplay di Jakarta yang dirangkum oleh akun Twitter adnardn.

Baca Juga: Kakak Marissya Icha Juga Sindir Fadly Faisal Ngemis Bantuan Adiknya demi Kasus Rebecca Klopper

1. Tiket konser asli nggak bisa dipakai

Menurut akun Twitter tersebut, banyak penonton yang membeli tiket sendiri secara resmi tidak bisa masuk, karena tidak bisa di-scan atau ada orang lain yang sudah menggunakan tiketnya.

Akun Twitter tersebut pun mengunggah cuplikan video ketika sejumlah penonton protes dengan panitia, karena tidak bisa masuk menggunakan tiketnya.

"Beli tiket jalur bener dan asli tapi nggak bisa di-scan. Alhasil tetap nggak boleh masuk," kata akun Twitter tersebut.

2. Alur masuk tempat konser yang kacau

Baca Juga: Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid Go Public, Fuji Terpantau Bahagia Diterpa Badai

Akun Twitter tersebut juga mengabarkan bahwa alur penonton masuk ke areanya masing-masing tidak beraturan atau tidak sesuai, seperti gate festival yang tidak segaris dengan pintu festival.

3. Penjagaan tempat konser kebobolan

Sejumlah netizen juga melaporkan bahwa banyak orang bisa masuk ke dalam venue tanpa scan tiket, asalkan memiliki tiket.

Bahkan, akun Twitter tersebut juga menyematkan video yang memperlihatkan ssejumlah penonton menjebol gate ultimate dengan tiket seharga Rp 11 juta, sehingga bisa masuk ke tempat konser.

Kondisi tersebut terjadi diketahui karena kurangnya penjagaan di gate yang rawan dijebol.

4. Penonton tidak bisa masuk karena wristband habis

Sejumlah netizen juga mengabarkan banyak penonton yang membeli tiket secara resmi tidak bisa masuk hanya karena wristband habis.

Salah seorang netizen yang mengalami situasi tersebut mengatakan pihak panitia juga mengatakan bahwa tiketnya tidak bisa terpakai lagi.

5. Ketipu tiket konser

Akun Twitter tersebut juga melaporkan bahwa banyak orang yang kena tipu pembelian tiket konser Coldplay melalui calo atau perseorangan.

Mulai dari masalah tiket yang akhirnya tidak bisa di-scan hingga penjual tiket yang tidak datang di tempat konser.

6. Stand makanan minim

Selain permasalahan tiket konser dan alur masuk tempat konser, banyak netizen juga mengeluhkan stand makanan yang terlalu sedikit dan antri jauh, sehingga banyak penonton pingsan sebelum konser.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI