"Berat sebenarnya saya melakukan ini karena saya sudah berusaha keras untuk melupakan masa lalu itu. Akan tetapi dampak trauma yang saya derita selama 17 bulan di dalam penjara, membuat saya mengidap anxiety disorder yang menyiksa saya dan harus disembuhkan," ucap Masnawati Masud.
Masnawati pun mengajak Melly Goeslaw untuk mengobrol empat mata untuk membahas kejelasan dugaan perselingkuhan dengan mantan suaminya.