
Ada empat karakter utama dalam drakor Descendants of the Sun, yakni Yoo Si Jin (Song Joong Ki), Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo), Seo Dae Young (Jin Goo), dan Yoon Myung Joo (Kim Ji Won). Hanung Bramantyo belum mengumumkan siapa saja jajaran pemeran versi film.
Netizen menyarankan sejumlah nama untuk karakter Yoo Si Jin, seperti Nicholas Saputra dan Ario Bayu. Untuk karakter Kang Mo Yeon, netizen merasa aktris yang tepat adalah Dian Sastrowardoyo.
4. Tuai Pro Kontra

Remake Descendants of the Sun versi Indonesia menuai pro kontra dari netizen. Karena drama ini sangat legendaris, banyak yang khawatir versi filmnya nanti tidak memenuhi ekspektasi.
Netizen juga takut Hanung Bramantyo salah pilih pemeran, mengingat chemistry Song Joong Ki dan Song Hye Kyo yang tak tertandingi. Namun publik tetap tak sabar menantikan remake dari drakor populer ini.
Itu dia deretan fakta Descendants of the Sun akan di-remake menjadi film Indonesia. Drakor favorit siapa nih?
Kontributor : Chusnul Chotimah