Berkali-kali Jadi Korban Hoaks Meninggal Dunia, Titiek Puspa Malah Terhibur

Kamis, 09 November 2023 | 15:30 WIB
Berkali-kali Jadi Korban Hoaks Meninggal Dunia, Titiek Puspa Malah Terhibur
Titiek Puspa di sela acara AMI Awards 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (8/11/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Titiek Puspa berkali-kali jadi korban hoaks meninggal dunia. Terbaru, ia dikabarkan berpulang usai merayakan ulang tahun ke-86 pada 1 November 2023 kemarin.

Meski begitu, Titiek Puspa tidak pernah marah. Sama sekali tak terpikir untuk menyeret para penyebar hoaks ke polisi.

"Ngapain saya lapor? Biarin aja. Kayak gitu habis-habisin tenaga," ujar Titiek Puspa di sela acara AMI Awards 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (8/11/2023).

Titiek Puspa malah merasa terhibur dengan adanya berita-berita seperti itu.

Baca Juga: Sering Dikabarkan Meninggal, Titiek Puspa Sebut Penyebar Hoaks Ingin Menyapanya

Titiek Puspa di sela acara AMI Awards 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (8/11/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Titiek Puspa di sela acara AMI Awards 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (8/11/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

"Itu kan cuma mau main-main sama saya, biar saya nggak cepet tua. Kan bisa tiba-tiba ada ini, ada itu, jadi malah seru. Saya malah jadi ketawa-ketawa," terang Titiek Puspa.

Meski begitu, Titiek Puspa juga tidak mau kelonggarannya disalahartikan. Ia tetap meminta masyarakat lebih awas terhadap berita-berita hoaks yang beredar.

"Mudah-mudahan Anda-Anda semua kalau ada berita apa, jangan semua-semuanya langsung ditelen," kata Titiek Puspa.

Titiek Puspa pribadi tak lupa meminta maaf ke masyarakat kalau ada kesalahan masa lalu yang kini membuatnya jadi sasaran hoaks.

"Dari dalam lubuk hatiku, saya minta maaf kalau ada salah tingkah, salah kata. Percayalah, saya mencintai Anda semua," ucap Titiek Puspa.

Baca Juga: Titiek Puspa dan Niniek L Karim Mengajak Anak Muda agar Senang Mengunjungi Museum

Titiek Puspa setelahnya tidak berkomentar lagi soal hoaks meninggal dunia yang beberapa hari lalu ia alami.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI