Rebecca Klopper Berseteru dengan Netizen Usai Dituding Fomo dan Bawa Misi Politik saat Bela Palestina

Senin, 06 November 2023 | 08:15 WIB
Rebecca Klopper Berseteru dengan Netizen Usai Dituding Fomo dan Bawa Misi Politik saat Bela Palestina
Potret Liburan Rebecca Klopper (Instagram/@rklopperr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rebecca Klopper dan teman-temannya dituding membawa misi politik ketika melakukan aksi bela Palestina di Monas, Jakarta Pusat, oleh sebagian warganet.

Entah apa yang membuat warganet menudingnya demikian. Namun mereka meyakini bahwa aksi Rebecca Klopper bukan karena keinginan pribadi.

Rebecca Klopper berseteru dengan warganet (Instagram)
Rebecca Klopper berseteru dengan warganet (Instagram)

"Yah, Bec, kirain aksi pribadi ternyata aksi dari politik," tuding salah seorang warganet, membalas Instagran Stoey Rebecca Klopper pada Minggu (5/11/2023).

Tidak hanya itu, mantan kekasih Fadly Faisal ini sampai dihina oleh warganet lain sebagai perempuan yang kurang pintar.

Baca Juga: Sebelum Pacaran, Aaliyah Massaid Ternyata Sempat Dijodohkan dengan Teman Thariq Halilintar

"PENJAJAHAN KRISIS MANUSIAWI MARKONAH APAAN POLITIK, pinter dikit napa setidaknya gak usah dipost kalo kamu tidak berempati. Ribuan anak melayang nyawa lu cuma ikut-ikutan," timpal yang lainnya.

Saat dijawab oleh Rebecca Klopper, warganet kedua tersebut mengaku hanya ingin mengonfirmasi apakah benar sang aktris membawa misi politik.

Rebecca Klopper berseteru dengan warganet (Instagram)
Rebecca Klopper berseteru dengan warganet (Instagram)

Tapi di sisi lain, Rebecca Klopper juga dituding hanya ikut-ikutan tren saja dalam membela Palestina.

"Ya makanya langsung konfirm ke mbanya kan. Banyak yang salah paham kamu cuma fomo ikut-ikutan aja. Kayanya mba juga harus introspeksi juga mba mending hapus statusnya daripada banyak yang salah paham," imbuh warganet kedua.

Seketika Rebecca Klopper geram karena cara warganet itu meminta konfirmasi terlalu agresif.

Baca Juga: Kakak Aaliyah Massaid Akan Turun Tangan Jika Adiknya Disakiti, Nagita Slavina: yang Deketin Berat Nih

"Ya kalo salah paham tuh tanya sih bukan marah-marah sembarangan. Mba mau orang fomo kalo belain yang baik dan benar ya tinggal diajarin bukan disuruh bungkam," tegas Rebecca Klopper.

Rebecca Klopper sampai menyindir, "Konfirm masa marah-marah? Kocyakkkk."

Dari penjelasan Rebecca Klopper sebelumnya, ia ikut aksi bela Palestina di Monas setelah diajak oleh Syifa Hadju. Selain dirinya, ada pula Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar di rombongannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI