Suara.com - Anisa Bahar meluapkan curhatnya soal kelakuan warganet. Ia risih diperingatkan terus untuk mengenakan hijab.
"Ada yang komentar, 'mba Anisa sudah saatnya berhijab',". ujar Anisa Bahar dalam talkshow Pagi Pagi Ambyar Trans TV belum lama ini.
Anisa Bahar tidak menolak untuk mengikuti maunya warganet. Namun pemilik goyang patah-patah ini mengajukan syarat jika hendak melakukan hal tersebut.
"Yasudah, elu kasih gue Rp200 juta aja, sebulan. Gue nggak apa-apa nggak usah kerja, di rumah aja," kata Anisa Bahar.
Baca Juga: Mengejutkan, Mayangsari Ungkap Sendiri Kalau Bambang Trihatmodjo Ada 'Hubugan' dengan Anisa Bahar
Cuplikan ucapan Anisa Bahar tersebut lantas viral di media sosial, Instagram. Salah satunya hadir di akun @/gosipnyinyir2, Rabu (1/11/2023).
Sejumlah warganet heran, mengapa keputusan menggunakan hijab harus disertai dengan nilai rupiah.
"Astagfirullah, berati dia berpikir kalau pakai jilbab, rezekinya seret. Gitu ya?" kata @dew******.
"Orang yang berhijab masih bisa cari uang kok. Rezeki sudah diatur Allah," timpal yang lain.
Ada pula yang memberikan pembelaan.
Baca Juga: Isu Raffi Ahmad dan Mimi Bayuh Sudah Nikah Siri, Mantan Suami Anisa Bahar Meninggal Dunia
"Ya nggak salah sih, maksudnya gini, mungkin aja dia masih terikat label yang mengharuskan seperti itu," kata @ali*****.
"Mungkin saja, nilai kontraknya bisa mencapai Rp200 juta. Terlepas mau atau nggak (berhijab), tapi dia juga dituntut profesionalnya," imbuh si warganet ini.