Suara.com - Nama Ayu Ting Ting mendadak santer dibicarakan usai dia ketahuan memiliki tato bergambar bunga di bagian pinggang.
Imbasnya, jejak digital Ayu Ting Ting kini ramai bermunculan. Salah satunya, video Ayu Ting Ting cipika-cipiki dengan seorang pria di acara Glegar 53th Dahlia Juara.

Jejak digital lainnya adalah video Ayu Ting Ting pamer mengendarai mobil Mini Cooper diduga milik Raffi Ahmad.
Dalam video tersebut, Ayu Ting Ting didampingi oleh ayah Rozak dan Umi Kalsum jalan-jalan mengendarai mobil Mini Cooper.
"Lagi di Podomoro," kata ayah Rozak.
Saat berada di kawasan Cimanggis, Umi Kalsum mendadak petakilan ingin berdiri seraya diterpa angin sepoi-sepoi.
"Bisa? Awas entar jatuh bu," kata Ayu Ting Ting.
"Nggak lah," respons Umi Kalsum.
Cuplikan unggahan video Ayu Ting Ting pamer mengendarai mobil Mini Cooper diduga hasil pemberian Raffi Ahmad ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
Baca Juga: Chat Asnawi Mangkualam dan Teman Fuji Bocor, Isinya Bikin Meleyot: Memang Sesayang Itu
"Anak berbakti," tulis akun gosip Instagram @lambe_danu, dilansir pada Selasa (31/10/2023).