Suara.com - Prilly Latuconsina baru-baru ini membagikan momen behind the scene saat dirinya syuting film terbarunya yang bertajuk Budi Pekerti. Aktris cantik ini pun banjir pujian lantaran kemampuan aktingnya bisa menyesuaiakan arahan dari sutradara.
Melalui akun Instagram pribadinya, Prilly Latuconsina mengunggah cuplikan adegan saat dirinya diminta berakting menangis. Ada pula suara sang sutradara, Wregas Bhanuteja yang mengarahkan getsur tubuh yang harus ditunjukkan oleh aktris cantik tersebut.
Rupanya arahan itu cukup menantang bagi Prilly pasalnya ia diminta untuk menampilkan gerak tubuh yang spesifik. Mulai dari hembusan nafas bahkan hingga mengatur air mata.
"Camera rolling dan standby ya Pril, air mata masuk setelah menelan ludah, menghembuskan nafas, dan kalau bisa dari mata sebelah kiri. Do your best and action," ucap Wregas Bhanuteja.
Baca Juga: Ikut Bela Palestina, Nikita Mirzani Sampai Tak Bisa Konsentrasi Saat Syuting: Ya Allah..
Semenjak arahan tersebut diberikan, Prilly tak mengubah ekspresinya dan begitu berkonsentrasi. Saat akhirnya dipersilakan berakting pun ia memberikan penampilan yang terbaik bahkan sesuai dengan arahan sutradara termasuk mengenai air mata yang jatuh dari mata kiri.
Ia pun menceritakan perjuangannya agar bisa melangsungkan adegan emosional seperti ini.
"Perlu konsentrasi yang sangat tinggi saat melakukan adgen ini. Aku harus benar-benar fokus sama emosinya dan juga memperhatikan segala gerakan yang harus aku lakukan," tulis Prilly dalam caption.
Cuplikan akting Prilly Latuconsina yang mumpuni ini pun mencuri perhatian publik. Tak sia-sia dirinya bahkan mendapat pujian terlebih mengenai air matanya yang seolah bisa diatur sedemikian rupa.
"Prilly pawang air," celetuk seorang warganet.
Baca Juga: Syuting di Makam Vanessa Angel, Suara Mayang Cover Lagu ST12 Dihina: Bakat yang Sebaiknya Terpendam
"Itu gimana caranya air mata biar bisa keluar sebelah kiri? Hebat banget si Prilly," puji salah satu warganet.
"Keren banget air matanya bisa diatur juga," komentar warganet lain.
"Bisa bisanya air mata diajak kerja sama, kok aku nahan air mata suka susah yaa tiba-tiba netes aja," tambah warganet yang berbeda.